FaktualNews.co

Pasca Ditaklukkan Thailand, Menpora Optimis Timnas Masih Punya Peluang Menang

Olahraga     Dibaca : 1421 kali Penulis:
Pasca Ditaklukkan Thailand, Menpora Optimis Timnas Masih Punya Peluang Menang
Menpora, Imam Nahrawi saat berada di Jombang,
Menpora, Imam Nahrawi saat ditemui di Jombang, Minggu (20/11). Foto : R Suhartomo/faktualnews

Menpora, Imam Nahrawi saat ditemui di Jombang, Minggu (20/11).
Foto : R Suhartomo/faktualnews

JOMBANG, faktualnews.co – Laga perdana piala AFF 2016 Timnas Indonesia menelan kekalahan atas Thailand dengan skor 2-4 Sabtu (19/11) kemarin. Meski begitu, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI, Imam Nahrawi tetap optimis tim ‘Merah Putih’ punya peluang menang di dua laga selanjutnya.

“Saya optimis masih ada beberapa kali pertandingan, baik dengan Filipina, maupun dengan Singapura. Saya yakin akan dapat poin bagus. Kita doakan saja,” ujar Imam kepada faktualnews.co ditemui usai menghadiri temu alumni UIN Surabaya di Desa Plandi, Kecamatan Jombang, Minggu (20/11).

Pria asal Bangkalan Madura ini mengakui, secara umum kekuatan skuad garuda berada dibawah Thailand. Disamping itu, persiapan Boaz Solosa dan kawan-kawannya untuk berlaga dalam ajang tersebut minim. Sehingga berpengaruh pada soliditas tim.

Namun demikian, Imam berharap selalu ada keajaiban untuk kemenangan timnas di laga selanjutnya. “Siapapuun pasti bermimpi menjadi juara, tetapi kita realistis saja, bahwa secara persiapan, waktu memang terbatas. Tetapi, di lapangan, tidak ada sesuatu yang tidak mustahil. Pasti akan terjadi sesuatu yang kadang tidak terpikir lebih sebelumnya,” tandasnya. (on/gwt)

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Romza