FaktualNews.co

Raja Arab Kunjungi RI Akan Temui Jokowi Bukan Rizieq

Politik     Dibaca : 1376 kali Penulis:
Raja Arab Kunjungi RI Akan Temui Jokowi Bukan Rizieq
Foto : Istimewa

Foto : Istimewa

JAKARTA, Faktualnews.co -Informasi kedatangan Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz Al Saud untuk bertemu Imam Besar FPI Habib Rizieq Syihab beredar luas di berbagai media sosial akhir-akhir ini. Namun, kabar tersebut dipastikan tidak benar. JustruRaja Salman akan mengunjungi Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Kedutaan Besar Arab Saudi menyatakan maksud kedatangan Raja Salman pada 1 Maret hingga 9 Maret 2017 mendatang adalah untuk memenuhi undangan Presiden Jokowi. Ini merupakan kunjungan balasan setelah sebelumnya Jokowi mengunjungi Raja Salman pada 2015.

“Kedutaan Besar Kerajaan Saudi Arabia di Indonesia bersama ini dengan hormat menyampaikan bahwa kunjungan Yang Mulia Dua Pelayan Kota Suci-Khodim Al Haromain Al Syarifain-Raja Salman Bin Abdulaziz Al Saud (semoga Allah melindunginya) ke Indonesia dilakukan untuk memenuhi undangan Yang Mulia Presiden RI Joko Widodo, usai kunjungannya ke Saudi Arabia pada tahun 2015M. Di mana kunjungan tersebut dalam rangka meningkatkan hubungan bilateral antara kedua negara serta dalam rangka membahas berbagai bidang kerjasama demi kepentingan kedua bangsa yang bersahabat,” demikian pernyataan resmi dari Kedubes Arab Saudi seperti dilansir detikcom, Jumat (28/1/2017).

[box type=”shadow” align=”” class=”” width=”]

Tolak Habib Rizieq, Ribuan Massa Geruduk Polda Jatim

Dilaporkan Berbagai Pihak, Rizieq Minta Agar Kasusnya Diselesaikan Kekeluargaan

[/box]
Kedutaan Saudi juga menepis kabar yang beredar di media sosial soal alasan kedatangan Raja Salman selain alasan di atas. Alasan yang beredar di media sosial adalah tidak benar.

“Dan berkaitan dengan apa yang tersebar di situs jejaring sosial selain pernyataan di atas adalah informasi yang tidak benar,” kata Kedutaan Besar Arab Saudi.

Senada dengan Kedubes Saudi, pihak FPI juga memastikan tidak ada agenda pertemuan Rizieq dengan Raja Salman. Belum ada pemberitahuan atau permintaan pertemuan yang masuk ke FPI.

“Nggak ada ya. Sampai saat ini belum ada informasi atau surat masuk mengenai pertemuan itu. Sudah disampaikan juga kan oleh Kedubes Saudi bahwa itu merupakan kunjungan balasan Raja Salman ke Presiden Jokowi,” kata Jubir DPP FPI Slamet Maarif ketika dikonfirmasi terpisah. (dtk/oza)

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Romza
Sumber
https://news.detik.com/berita/d-3407896/raja-salman-ke-ri-temui-jokowi-tak-ada-agenda-bertemu-rizieq
Tags