FaktualNews.co

Sambut Enam Jenazah Korban Kecelakaan Bus di Karanganyar, Ini Pesan Bupati Sidoarjo

Peristiwa     Dibaca : 1793 kali Penulis:
Sambut Enam Jenazah Korban Kecelakaan Bus di Karanganyar, Ini Pesan Bupati Sidoarjo
Jenazah Suwandi, saat hendak diantar menuju rumah duka mengunakan mobil ambulan. FaktualNews.co/Nanang I/

Jenazah Suwandi, saat hendak diantar menuju rumah duka mengunakan mobil ambulan.
Foto : Nanang/FaktualNews

SIDOARJO, Faktualnews.co – Kedatangan enam jenazah korban kecelakaan Bus Pariwisata PO Sularis Jaya di Jl Raya Dusun Banaran, Desa Gondosuli, Kecamatan Tawangmangu, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah, Minggu (26/2/2017) kemarin disambut langsung Bupati Sidoarjo, Saiful Ilah, Senin (27/2/2017) dini hari.

Dari keenam jenazah itu, lima diantaranya warga Kecamatan Wonoayu yakni Suwandi dan Ica Susilowati warga Desa Wonokasian RT 06/RW 02, Ria Resbara, warga Desa Beciro Ngegor RT 03/RW 02, Zuhro, warga Desa Ketimang RT 07 RW 02 dan Ega (10), warga Desa Sumberejo RT 09/RW 03.

Sedangkan seorang jenazah yakni Puji Haryanto, warga Desa Kepadangan RT 07/RW 03, Kecamatan Tulangan, Kabupaten Sidoarjo.

Dalam pantauan di lokasi, tampak Bupati Sidoarjo, Saiful Illah beserta pejabat lainnya menunggu didepan gerbang Puskesmas Wonoayu untuk menyambut kedatangan jenazah. Tepat pukul 01.44 WIB dini hari, enam mobil ambulan yang membawa enam jenazah tiba dilokasi.

Jenazah tidak langsung diantar ke rumah duka. Akan tetapi terlebih dahulu menuju Puskesmas Kecamatan Wonoayu. Sejumlah keluarga korban saat jenazah tiba tidak bisa membendung isak tangis, akibatnya membuat suasana terasa haru.

Sekitar satu jam jenazah yang berada didalam peti itu transit di Puskesmas. Bupati Saiful kemudian menyerahkan kepada perwakilan keluarga yang didampingi tiap Kepala Desa setempat.

Saiful mengatakan, pihaknya turut berduka cita yang mendalam atas musibah yang menimpa warganya. “Saya berduka cita sangat mendalam, semoga amal perbuatan almarhum diterima Allah SWT, serta keluarga  yang terkena musibah diberi kesabaran,” ujarnya, saat menyerahkan jenazah kepada keluarga.

Setelah penyerahan itu dilakukan, jenazah satu persatu kembali dimasukkan ke mobil ambulan untuk diantar menuju rumah duka dan segera dikebumikan.

Seperti diberitakan sebelumnya, Bus Pariwisata PO Sularis Jaya asal Sidoarjo, Jawa Timur mengalami kecelakaan maut di Jl Raya Dusun Banaran, Desa Gondosuli, Kecamatan Tawangmangu, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah, Minggu (26/2/2017). Kecelakaan terjadi diduga akibat rem blong hingga masuk jurang dengan kedalaman sekitar 10 meter. (nang/oza)

[box type=”shadow” ]

BACA JUGA :

[/box]

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Romza