FaktualNews.co

Bupati Sumenep Buka Pelatihan Seribu Wirausaha Muda

Advertorial     Dibaca : 1961 kali Penulis:
Bupati Sumenep Buka Pelatihan Seribu Wirausaha Muda
Bupati Sumenep, Abuya Busyro Karim saat membuka pelatihan wirausahawan muda. Foto : Anjie/FaktualNews

Bupati Sumenep, Abuya Busyro Karim saat membuka pelatihan wirausahawan muda.
Foto : Anjie/FaktualNews

SUMENEP, FaktualNews.co – Bupati Sumenep A Busyro Karim membuka secara langsung kegiatan pelatihan wirausaha muda yang di ikuti sekitar 1000 peserta yang ditempatkan di kampus STKIP PGRI setempat, Kamis (16/3/2017).

Dalam sambutannya, orang nomor satu di bumi Sumekar ini meminta pelatihan wirausaha harus menghasilkan pemuda yang mandiri sehingga mampu menciptakan lapangan pekerjaan.

“Kita harus berfikir menjadi pembuka peluang usaha bukan malah menjadi bagian pencari pekerjaan,” katanya dihadapan peserta.

Mantan Ketua DPRD Sumenep dua periode ini juga berpesan kepada peserta pelatihan untuk mengikuti pelatihan dengan serius, sehingga saat terjun ketengah masyarakat mampu membawa ilmu yang bermanfaat sesuai dengan bidangnya.

“Untuk mencetak wirausaha mandiri serta mengikis jumlah angka pengangguran, Pemerintah Kabupaten Sumenep menggelar pelatihan wirausaha muda ini,” tagasnya.

Sementara itu, Ketua Pusat Inkubator Wirausaha STKIP PGRI Sumenep, Khoirul Asiah menjelaskan, pelatihan wirausaha muda akan dilakukan selama 25 hari kedepan.

“Dalam pelatihan itu meliputi banyak jurusan, salah satunya menjahit, budi daya rumput laut, peternakan, pertanian hingga tata rias. Nantinya peserta akan dibagi sesuai dengan bidangnya,” papar dia.

Lebih lanjut Asiah mengatakan, para wirausaha muda selain dibekali materi dan pelatihan sesuai bidangnya, juga harus mampu menghasilkan produksi.

“Tujuannya, agar para peserta mampu membuka peluang usaha sendiri, menciptakan lapangan pekerjaan dan mendongkrak perekonomian,” tandasnya. (jie/oza)

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Romza