Tersambar Kereta Api, Tubuh Kakek Katijan Terpental Hingga 70 Meter
NGANJUK, FaktualNews.co – Katijan (53) warga Dusun Kuncir, Desa Ngetos, Nganjuk, Jawa Timur, tewas tersambar kereta api Sancaka Expres, Sabtu (18/3/2017) sekitar pukul 10.05 WIB.
Informasi yang dihimpun FaktualNews.co dilokasi kejadian, saat itu korban berjalan kaki ditepi rel kereta api dari arah selatan. Namun saat melintas, korban tidak mengetahui adanya kereta api yang melintas. Akibatnya, saat itu juga, korban tersambar hingga 70 meter dari lokasi kejadian.
Korban diduga tak mendengar suara mesin dan klakson KA yang melintas, serta teriakan warga yang berada di sekitar lokasi. Sehingga, tubuhnya langsung tertabrak kereta.
BACA JUGA :
[box type=”shadow” ]
- Tertabrak KA EXpress, Pria Asal Kediri Ini Selamat
- Tak Kuat Menahan Beban Hidup, Kakek Darto Menabrakkan Diri ke Kereta Api
[/box]
“Tadi beberapa warga juga sudah sempat meneriaki untuk minggir, mungkin tidak terdengar dan akhirnya tertabrak kereta,” kata saksi mata, Sukini.
Peristiwa nahas itu, dibenarkan Kapolsek Sukomoro, AKP Sugeng Harianto. Dari hasil keterangan warga, memang saat itu korban sedang melintas di lokasi.
“Meski sempat diteriaki warga, korban meniggal dunia di lokasi kejadian, di dusun Kuncir terseret hingga 70 meter dari lokasi,” ujarnya singkat. (aji/rep)