SURABAYA, FaktualNews.co – Komunitas Bicara Surabaya membagikan ribuan bibit cabai ke seluruh kecamatan di Kota Pahlawan tersebut. Selain itu, mereka juga memberikan bibit cabai ke warga yang melintas di depan Taman Bungkul, serta ke beberapa dinas di lingkungan Pemkot Surabaya dan kantor instansi dari Polrestabes dan Kejaksaan Negeri.
“Sore ini kami sebarkan ribuan bibit cabai ke seluruh kecamatan di Kota Surabaya,” kata Ketua Panitia Nandur dan Sedekah Sejuta Bibit Cabai Kusnan, di lokasi penyerahan bibit cabai di halaman Balai Kota Surabaya seperti dilansir detik.com, Sabtu (15/4/2017).
Setiap kecamatan, jelas Kusnan, masing-masing mendapat bibit cabai sebanyak 12-14 kotak. Masing-masing kotak berisi 250 bibit cabai.
“Juga kita sebarkan ke Dinas Sosial, yang nantinya bibit cabai ini akan ditanam di sekitar Liponsos (Lingkungan Pondok Sosial) oleh penghuni Liponsos. Juga kita sebar ke 60 sekolah dasar (SD) di Surabaya,” terangnya sambil menambahkan, bibit cabai juga dibagikan ke kantor Kejaksaan Negeri Surabaya dan Polrestabes Surabaya.
Sementara Kepala Bagian Pemerintahan pemkot Surabaya Eddy Christijianto mengatakan, pihaknya sudah memberitahukan kepada para camat, agar menanam dan memelihara bibit cabai tersebut.
“Bibit cabai itu nantinya akan ditanam di satu titik saja. Tujuannya apa, untuk memudahkan pemeliharaan, pemantauan oleh kami,” kata Eddy.
Eddy menambahkan, bibit cabai yang ditanam di seluruh 31 kecamatan, diharapkan tiga bulan kemudian sudah berhasil dipanen. Serta dilakukan penilaian dan akan mendapat piala khusus berbentuk cabai.
“Tiga bulan kemudian kita harapkan bisa memanen bersama. Siapa yang hasil panennya lebih banyak, itu yang menjadi pemenangnya,” tandasnya. (*/oza)