JAKARTA, FaktualNews.co – Bagi anda penggemar ada kabar gembira, film “Avengers: Infinty War” direncanakan rilis tahun depan. Sedangkan film kelanjutannya “Avengers 4” diharapkan tayang di bioskop pada bulan Mei 2019.
Akan tetapi Marvel menolak untuk mengungkapkan judul film “Avengers” yang keempat.
Ternyata ada alasan dibalik kerahasiaan judul ini.
Selama konferensi pers di Los Angeles untuk “Guardians of the Galaxy Vol.2”, Cinema Blend bertanya kepada pimpinan Marvel Kevin Feige tentang apakah judul “Avengers 4” akan menjadi spoiler untuk apa yang akan terjadi di “Avengers: Infinity War”.
BACA :
Feige membenarkan anggapan tersebut dengan mengatakan, “Ya, pasti.”
Jawabannya menandakan bahwa judul “Avengers 4” akan mengungkapkan terlalu banyak tentang apa yang terjadi di film “Avengers” ketiga.
Kemudian, Feige ditanya apakah “Avengers 4” masih akan menampilkan Thanos sebagai penjahat utama atau apakah ceritanya malah akan selesai pada akhir “Infinity War.”
Feige hanya berkata, “Mereka adalah dua film yang sangat berbeda. Hanya itu yang akan saya katakan.”
BACA :
“Avengers 4” diharapkan segera diproduksi tepat setelah selesainya produksi “Avengers: Infinity War”.
Sedangkan untuk “Infinity War”, film ini saat ini sedang syuting di Atlanta dan Edinburgh, Skotlandia.
Dalam cuplikan pertama, Feige menegaskan bahwa Avengers akan bekerja sama dengan Guardian of the Galaxy dan Spider-Man di film ini.
Telah dikatakan bahwa Avengers sama sekali tidak siap menghadapi penjahat Thanos setelah kejadian di “Captain America: Civil War.”
Pemeran “Infinity War” diantaranya adalah Chris Evans, Robert Downey Jr., Scarlett Johansson, Tom Holland, Chris Pratt, Chris Hemsworth, Mark Ruffalo, Elizabeth Olsen, Paul Bettany, Jeremy Renner, Zoe Saldana, Josh Brolin dan Dave Bautista. (*)