FaktualNews.co – Ada empat pertandingan pekan ke-35 Liga Premier Inggris yang akan dihelat pada hari Minggu (30/4/2017) malam WIB. Berikut jadwal pertandingan selengkapnya.
Manchester United vs Swansea City
Menjamu Swansea di Old Traffrord, skuad asuhan Jose Mourinho sedang dalam kepercayaan diri tinggi karena berhasil melewati sepuluh laga terakhir yang mereka lakoni tanpa kekalahan.
Kendati demikian, Setan Merah harus menghadapi The Swans tanpa beberapa pemain pilarnya seperti Zlatan Ibrahimovic dan Paul Pogba karena menderita cedera.
Di lain pihak, Swansea mengincar raihan poin di kandang United agar dapat keluar dari zona degradasi. Saat ini, skuad asuhan Paul Clement berada di peringkat ke-18 dengan 31 poin, terpaut tiga angka dari Hull City di peringkat ke-17 dengan 34 poin. Pertandingan ini akan disiarkan langsung di beIN Sports 1 mulai pukul 18.00 WIB.
Everton vs Chelsea
Pemuncak klasemen sementara, Chelsea, akan berkunjung ke markas Everton, Goodison Park, dengan modal dua kemenangan beruntun.
The Blues akan berusaha keras meraih poin penuh di laga tersebut guna menghindari kejaran Tottenham Hotpur. Saat ini, Chelsea kokoh di peringkat pertama dengan 78 poin, terpaut empat poin dari Spurs di peringkat kedua dengan 74 poin.
Sedangkan bagi Everton, kemenangan atas Chelsea akan membuat asa mereka finis di zona Eropa semakin besar. Berada di posisi ketujuh dengan 58 poin, The Toffees harus mengejar ketertinggalan dua poin dari Arsenal di peringkat keenam dengan raihan 60 poin. Pertandingan ini akan disiarkan langsung di beIN Sports 1 mulai pukul 20.05 WIB.
Tottenham Hotspur vs Arsenal
Laga bertajuk North London derby akan tersaji di White Hart Lane. Bertandang ke markas Spurs, Alexis Sanchez dkk bertekad raih poin penuh untuk terus berjuang memperebutkan posisi empat besar.
Saat ini, The Gunners tertahan di posisi keenam dengan 60 poin, terpaut enam poin dari Manchester City di peringkat keempat dengan 66 poin.
Di kubu Spurs, raihan poin penuh menjadi harga mati apabila ingin terus mengejar Chelsea di puncak. Pertandingan ini akan disiarkan langsung di beIN Sports 1 mulai pukul 22.30 WIB. (inilah.com)