Kriminal

Dugaan Korupsi PDAU Sidoarjo, Kejari Periksa Kabag Hukum dan Perekonomian

Kabag Perekonomian Samsul Rizal, saat menuju ruang pemeriksaan.
Foto : FaktualNews/Nanang

SIDOARJO, Faktualnews.co – Penyidik Kejaksaan Negeri (Kejari) Sidoarjo terus memeriksa para saksi untuk mengungkap dugaan korupsi pengelolaan keuangang Perusahaan Daerah Aneka Usaha (PDAU) Sidoarjo.

Kali ini, Korps Adhyakyaksa Jalan Sultan Agung Sidoarjo memeriksa Kabag Hukum dan Perekonomian Pemkab Sidoarjo Heri Soesanto dan Samsul Rizal, Senin (8/5/2017).

Keduanya diperiksa sebagai saksi di ruang Pidana khusus (Pidsus) oleh Jaksa Rocidah Alimartin. Keduanya diperiksa sekitar pukul 10.00 WIB.

Mereka diperiksa terkait dugaan korupsi pengelolaan keuangan diperusahaan plat merah milik Pemkab Sidoarjo dalam kurun waktu 6 tahun terakhir, sejak 2010-2016.

Sejak pemeriksaan berlangsung, hanya Kabag Perekonomian Samsul Rizal sempat keluar ruangan. “Istirahat Solat, habis ini balik lagi, di dalam ada Kabag Hukum,” ujarnya, sambil mempercepat langkah kaki menuju Mushola.

Informasi yang dihimpun, Kedua pejabat Pemkab Sidoarjo itu diperiksa sebagai saksi. Keduanya merupakan Dewan pengawas (Dewas) PDAU Sidoarjo.

“Itu Dewas yang sedang diperiksa,” ujar salah satu sumber yang namanya enggan disebutkan.

Diberitakan sebelumnya, Penyidik Kejari Sidoarjo telah memeriksa sejumlah saksi diantaranya, Lapindo Berantas Inc, SKK Migas dan PT. BBG, rekanan PDAU Sidoarjo untuk mengungkap dugaan korupsi miliaran rupiah pengelolaan keuangan di PDAU Sidoarjo sejak 6 tahun terkahir yakni 2010-2016 itu.

Penyidik kini memfokuskan penyidikan untuk tiga unit diantaranya yakni Delta Grafika, Delta Gas dan Delta Properti di PDAU Sidoarjo yang diduga merugikan miliaran uang negara itu. (nang/oza).

[box type=”shadow” ]

BACA JUGA :

[/box]

Share
Penulis