BERGAMO, FaktualNews.co – AC Milan hanya mampu bermain imbang dengan skor 1-1 saat bertandang ke markas Atalanta.
Dalam laga yang digelar di Stadion Atleti Azzurri d’Italia, Minggu (14/5/2017) dini hari WIB, kedua tim berbagi penguasaan bola Milan 51 persen berbanding atalanta 49 persen.
Tuan rumah mengambil inisiatif menekan di awal laga. Menit ke-16, Andrea Petagna mendapakan cukup ruang untuk melepaskan tendangan. Sayang, arah bola melenceng dari gawang Gianluigi Donnarumma.
(BACA : MU Dekati Penyerang Barcelona Untuk Gantikan Posisi Ibra)
Menit ke-30, Gerard Deulofeu melepaskan sepakan keras, namun bola masih mampu diblok barisan belakang Atalanta.
Gol untuk tuan rumah tercipta di menit ke-44. Andrea Conti yang menyambut umpan Leonardo Spinazzola berhasil mengarahkan bola melewati penjagaan Donnarumma. Skor 1-0 untuk Atalanta bertahan hingga turun minum.
Juraj Kucka mendapatkan peluang mencetak gol di awal babak kedua, namun ia gagal mengarahkan bolak ke gawang Atalanta.
Menit ke-57, giliran Gianluca Lapadula yang menebar ancaman ke gawang Atalanta. Sayang, arah bola melenceng tipis.
Para pemain Rossoneri tetap berusaha menggempur pertahanan Atalanta. Hasilnya, Deulofeu mencetak gol penyeimbang untuk Milan ketika waktu normal tinggal tersisa tiga menit. Pertandingan berakhir dengan skor imbang 1-1.
(BACA : Nitizen Caci Maki, Kiper Juventus Berdarah Indonesia)
Hasil tersebut membuat peluang Milan berlaga di Eropa musim depan semakin menipis. Saat ini, Milan mengumpulkan 60 poin dari 36 laga dan tertahan di peringkat keenam klasemen sementara, tertinggal enam poin dari Atalanta yang duduk di peringkat kelima dengan raihan 66 poin.
Sedangkan bagi Atalanta, hasil kontra Milan menambah rentetan imbang mereka dalam tiga laga terakhir. [inilah.com]
Susunan pemain:
Atalanta (3-5-2): Berisha; Toloi, Caldara, Masiello; Conti, Kessie, Cristante (Hateboer 84`) Freuler, Spinazzola; Petagna (Kurtic 71`), Gomez (Paloschi 90`).
AC Milan (3-5-2): Donnarumma; Gomez, Zapata, Romagnoli; Kucka (Bacca 58`), Suso, Montolivo, Pasalic (Bertolacci 78`), De Sciglio (Vangioni 90`); Deulofeu, Lapadula.