JAKARTA, FaktualNews.co – Seorang sopir taksi menolak ditilang oleh polisi saat Operasi Patuh Jaya di Jakarta, Senin (22/5/2017) dan justru melakukan perlawanan terhadap polisi.
Sopir yang diduga mengemudi taksi milik Inkopau ini telah melakukan pelanggaran lalu lintas, hal itu berdasarkan video yang diunggah oleh akun Instagram @thenewbikingregetan.
Sopir tersebut keluar dari taksinya sambil membawa kunci inggris.
Ia bahkan memukulkan kunci roda mobil tersebut pada helm yang dibawa oleh seorang anggota kepolisian.
Video yang diunggah sekitar empat jam lalu sudah mendapat ratusan like dan komentar.
(BACA : Polisi Layangkan Pukulan ke Lansia, Tuai Hujatan dari Netizen)
dhimokpItu: polisi gan, itu polisi gan, itu polisi gan, itu polisi gan, itu polisi gan, itu polisi gan. Ada video bisa diusut = hilang pekerjaan, catatan hitam, GGWP GRATZ
lollipopupdate:Waduuh gila kali ya itu sopir.. untung kunci inggris ga kena kepala
han_han3x:Polisi yg 2 udh bagus tenang, yg 1 nya lagi malah terprovokasi. Gmnpun video ini, sy gabisa simpulkan siapa yg bnr dan siapa yg salah, krn apa yg kita lihat blm tentu benar.
ochaaa_santioso:Helm polisi aja sampe pecah ditokok pakai kunci inggris..apalagi sampe kenak kepala pak pol nyaa..yaa allah,pirr pirrrr..sadiisss!!