JOMBANG, FaktualNews.co – Untuk mengantisipasi kemacetan di beberapa ruas jalan nasional dan provinsi di Kabupaten Jombang dalam menyambut Ramadan yang tinggal beberapa hari lagi dan mudik idul fitri 1438 H, Satlantas Polres Jombang mulai menyiapkan strategi pengalihan beberapa arus lintas yang rawan macet.
Di Kabupaten Jombang untuk jalan nasional titik macetnya ada di Kecamatan Mojoagung dan Kecamatan Bandarkedungmulyo. Sedangkan untuk ruas jalan provinsi, titik macet yang paling parah berada di Kecamatan Ploso tepatnya jembatan yang melintas di atas sungai berantas.
“Kita sudah punya strategi mengatasi macet. Setelah mempelajari beberapa titik yang jadi langganan macet ketika bulan ramadan dan mudik lebaran seperti jembatan Ploso yang terkadang macetnya sangat panjang,” jelas Kasatlantas Polres Jombang, AKP Inggal Widya Perdana kepada FaktualNews.co, Kamis (25/5/17).
BACA JUGA
[box type=”shadow” ]
[/box]
Berbagai persiapan perlengkapan juga sudah disiapkan untuk kenyaman para pengguna jalan yang melintasi Kabupaten Jombang. Sebanyak 13 pos polisi beserta anggota yang berjaga secara bergantian sudah dimatangkan dan tinggal menunggu instruksi dari kepala bagian operasi.
Beberapa arus lalu lintas juga akan ada yang ditutup seperti Jalan H Abdurrahman Wahid tepatnya di depan Universitas Darul Ulum sampai lampu merah depan Stadion Mardeka yang digunakan sebagai pasar beduk dan jalan yang terhubung secara langsung kesana.
“Untuk jumlah anggota yang disiagakan pada setiap pos, kita menunggu instruksi dari Kabagops,” paparnya.
Pada bulan Ramadan arus lalu lintas memang diprediksi akan bertambah ramai. Disebabkan banyaknya agenda buka bersama dan lalu lalang masyarakat mencari persiapan sebelum berbuka tersebut.
Selain itu, untuk pengamanan khusus arus mudik sendiri akan diperketat pada tanggal 21 Juni sampai 2 Juli 2017. Dikarenakan arus lalu lintas akan bertambah padat karena mendekati lebaran dan tradisi sungkem pas waktu lebaran.
“Ramadan sudah mulai ramai arus lalu lintas terutama sore hari, sedangkan untuk mudik lebaran kita akan siaga penuh pada 21 Juli – 2Juni 2017,” pungkasnya.(mjb1/ivi)