Keluarga Terduga Pelaku Bom Kampung Melayu Dibawa Polisi
BANDUNG, FaktualNews.co – Rumah kontrakan milik INS di Jl Cibangkong, Batununggal, Kota Bandung, Jawa Barat digeledah tim Detasemen Khusus (Densus) Antiteror 88 Polri.
Penggeledahan ini terkait dengan aksi bom bunuh diri yang terjadi di Terminal Kampung Melayu pada Rabu (24/5/2017) kemarin.
Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Yusri Yunus saat dikonfirmasi membenarkan penggeledahan tersebut oleh Densus 88 dan Polda serta unit Jibom di kontrakan INS. “INS adalah salah satu pelaku bom yang terjadi di Kampung Melayu, Jakarta,” katanya, Kamis (25/5/2017).
BACA JUGA : [divider]
- Benda Diduga Bom Ditemuka Warga saat Kerja Bakti di Dekat Rel Kereta Api
- Pasca Bom di Kampung Melayu, Penjagaan di Polres Jombang Diperketat
Dari penggeledahan itu, polisi membawa keluarga terduga pelaku berinisial INS yakni istri dan kedua anaknya untuk dimintai keterangan. Pihak kepolisian bersenjata lengkap pun tampak berjaga di sekitar rumah terduga pelaku selama penggeledahan berlangsung.
Usai penggeledahan, pihak kepolisian memberi garis polisi di sekeliling rumah kontrakan yang sudah ditempati sekitar 5 tahun oleh terduga pelaku bersama keluarganya. (rep)