FaktualNews.co

Polres Sampang Ajak Masyarakat Deteksi Dini Aksi Terorisme

Kriminal     Dibaca : 1240 kali Penulis:
Polres Sampang Ajak Masyarakat Deteksi Dini Aksi Terorisme
Kondisi Kampung Melayu usai aksi bom bunuh diri.FaktualNews/istimewa

Kondisi Kampung Melayu usai aksi bom bunuh diri.FaktualNews/istimewa

SAMPANG, FaktualNews.co – Polres Sampang terus melakukan upaya antisipasi pasca aksi teror bom seperti yang terjadi di Kampung Melayu, Jakarta Timur, beberapa waktu lalu. Pihak kepolisian pun terus mengintensifkan kegiatan patroli di berbagai wilayah.

Kapolres Sampang, AKBP Tofik Sukendar mengatakan, pihaknya menyampaikan terhadap semua personil kepolisian untuk meningkatkan patroli dan turun ke desa-desa. Hal itu untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat, kalau Polri, TNI maupun pemerintah selalu bersama masyarakat.

BACA JUGA

[divider]

Utamanya untuk mengantisipasi adanya teror fisik maupun teror psikis yang saat berkembang cukup dinamis belakangan hari ini. “Kami sampaikan kepada masyarakat, apabila menemukan yang sekiranya mecurigakan dan itu orang baru segera laporkan pihak aparat setempat,” ucapnya, Senin (29/5/2017).

Dirinya menambahkan sejauh ini situasi di Kabupaten Sampang masih aman, berkat sinergitas antara Polri, TNI, pemerintah daerah, ulama dan masyarakat setempat. Pihaknya berharap kondisi ini terus terjaga hingga kapanpun. Tentunya dengan partisipasi masyarakat juga.

“Sementara ini Sampang masih aman,” tandasnya.(jie/ivi)

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Z Arivin