FaktualNews.co

Dekatkan Diri Ke Masyarakat, Patroli Sahur Polisi Bagi-bagi Nasi Kotak

Peristiwa     Dibaca : 2430 kali Penulis:
Dekatkan Diri Ke Masyarakat, Patroli Sahur Polisi Bagi-bagi Nasi Kotak
Jajaran Polres Trenggalek, berbagi nasi kotak untuk sahur, Jumat (2/6/2017). FaktualNews.co/Jaouhar Satya/
berbagi sahur

Jajaran Polres Trenggalek, berbagi nasi kotak untuk sahur, Jumat (2/6/2017). FaktualNews.co/Jaouhar Satya/

TRENGGALEK, FaktualNews.co – Jajaran Polres Trenggalek punya beragam cara untuk mendekatkan kepada masyarakat. Dalam kegiatan Polisi Peduli Sesama, Jumat (2/6/2017) dini hari, personil gabungan dari semua satuan yang megikuti patroli di Kecamatan Karangan, membagi-bagikan nasi kotak untuk santap sahur kepada masyarakat sekitar.

Kasatlantas Polres Trenggalek, Ricky Tri Dharma, mengatakan kepedulian akan sesama sesuai peran fungsi kepolisian. Kepedulian kepolisian sangat nampak tatkala bulan Ramadan dengan berbagi pada masyarakat yang kurang mampu. Seiring dengan mengkampanyekan kamtibmas beserta keamanan berkendara saat bulan Ramadhan.

“Program ini, berbagi santap sahur dilangsungkan secara berpindah – pindah agar dapat merata,” ungkapnya.

BACA : Miliki Senpi dan Peluru Ilegal, Dua Pemburu Ditangkap Polisi

Dengan adanya program ini sangat nampak kedekatan petugas kepolisian dengan masyarakat. Hal itu sebagaimana disampaikan oleh salah satu warga, Suparman (66), program dari kepolisian ini sangat bermanfaat bagi masyarakat dan bisa menumbuhkan kesan yang baik kepada aparat kepolisian.

“Kami mengharapkan agar program ini dapat terus berlangsung di tahun mendatang,” katanya.

Menanggapi harapan masayarakat tersebut Polres Trenggalek melalui Kasatlantas menegaskan bahwa program ini akan terus dilangsungkan. “Acuan keberlangsungan program terletak pada penilaian masyarakat. Ketika penilaian masyarakat sangat apresiatif tentu tidak hanya santap sahur namun berbagi takjil saat berbuka akan dilangsungkan, yang pasti target utama program ini untuk masyarakat yang membutuhkan,” pungkas Ricky. (jao/rep)

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
S. Ipul