Antisipasi Maraknya Aksi Persekusi, GP Ansor Dirikan Posko NKRI
SIDOARJO, FaktualNews.co – Untuk menjaga kondusifitas di wilayah Sidoarjo selama bulan Ramadan, Gerakan Pemudan (GP) Ansor mendirikan 18 posko NKRI.
“Ini bertujuan untuk menjaga ketenangan dan kondusifitas Kabupaten Sidoarjo, selama bulan Ramadan,” ujar Ketua PC GP Ansor Sidoarjo, Rizza Ali Faizin.
Terlebih, sambung Rizza, tujuan pendirian posko lebih awal ini juga untuk supporting sistem aparat. Terlebih semakin maraknya aksi persekusi terhadap masyarakat.
BACA : Jokowi: Tindak Tegas Siapa Pun Pelaku Persekusi
Posko berukuran sekitar 7×7 meter terpasang banner dan spanduk berlogo Ansor dan Banser terlihat menghiasi posko yang didirikan di 18 Pengurus Anak Cabang (PAC) Ansor se-Sidoarjo itu.
Bukan hanya ditingkat PAC, bahkan ditingkat ranting (Desa) juga ikut mendirikan posko yang dibuka selama 24 jam itu dengan dijaga dijaga secara bergiliran.
Pendirian Posko yang digawangi para kader muda PCNU Sidoarjo itu agar itu bertujuan sangat mulia. Apalagi, dalam setiap peresmian posko itu juga melibatkan Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimka) di tiap Kecamatan.
“Kami berharap masyarakat Sidoarjo tetap aman dan nyaman saat menjalankan ibadah puasa, kami harap posko ini dapat dimanfaatkan semaksimal mungkin,” tutupnya. (nang/rep)