FaktualNews.co

134 Orang Tewas Akibat Longsor di Bangladesh

Internasional     Dibaca : 1104 kali Penulis:
134 Orang Tewas Akibat Longsor di Bangladesh
Pria membawa kambingnya sambil menyelamatkan diri dari tanah longsor di kawasan Bandarband, Bangladesh, (13/6/2017). (AP)

DHAKA, FaktualNews.co – Sedikitnya 134 orang tewas di Bangladesh akibat tanah longsor yang dipicu hujan deras mengubur permukiman, kata pejabat setempat pada Rabu (14/6/2017).

Tanah longsor melanda tiga distrik perbukitan di wilayah tenggara pada Selasa (13/6/2017) pagi, menewaskan 98 orang di Rangamati, 30 di Chittagong dan enam di Bandarban, kata Reaz Ahmed, kepala departemen penanggulangan bencana.

Jumlah korban tewas dapat meningkat, karena regu penyelamat masih mencari korban dan masih banyak orang yang dinyatakan hilang, katanya kepada Reuters.

“Operasi penyelamatan terhambat oleh cuaca buruk sementara pihak berwenang masih berjuang untuk menjangkau beberapa daerah terpencil,” kata Ahmed.

Jumlah korban tewas termasuk empat tentara yang tergabung dalam operasi penyelamatan di Rangamati, saat terjadi longsor susulan, katanya.

Kematian terkini terjadi beberapa pekan setelah topan Mora menghantam Bangladesh tenggara, menewaskan setidaknya tujuh orang dan merusak puluhan ribu rumah. Pada 2007, sekitar 130 orang tewas akibat longsor di Chittagong, Bangladesh tenggara.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
S. Ipul
Sumber
Inilah.com
Tags