Birokrasi

Mudik Gratis, Pemkot Madiun Siapkan 9 Bus

MADIUN, FaktualNews.co – Pemerintah Kota (Pemkot) Madiun, Jawa Timur, menyiapkan 9 bus untuk angkutan mudik Lebaran 2017 gratis. Program mudik ini merupakan kerjasama Pemkot Madiun dan Pemprov Jatim.

Kepala Dinas Perhubungan Kota Madiun Ansor Rasidi saat dikonfirmasi awak media, Kamis (15/6/2017) menuturkan rute mudik gratis ini yakni Madiun-Surabaya dan dijawalkan berangkat pada tanggal 2 Juli 2017 mendatang dari Balai Kota Madiun.

“Kapasitas tempat duduk ada sekitar 522 orang penumpang. Lebih banyak dari tahun lalu yang hanya 406 penumpang,” kata dia.

Mudik gratis ini menurut Ansor terbuka untuk masyarakat umum tidak hanya pemudik yang berasal dari Kota Madiun saja. Namun pemudik asal Kota Madiun tetap menjadi prioritas.

Ansor menambahkan program balik gratis tersebut juga bagian dari upaya mengurangi jumlah kendaraan, terlebih roda dua, di jalan selama musim Lebaran 2017. Hal itu untuk mewujudkan masa mudik dan balik tanpa kecelakaan atau zero accident.

Melihat tingginya animo masyarakat yang ikut program balik gratis, Pemkot Madiun berniat mengajukan penambahan kapasitas untuk program serupa di tahun mendatang, yakni mencapai 12 bus.