FaktualNews.co

8 Jemaah Calon Haji Asal Pamekasan Gagal Berangkat Tahun Ini

Religi     Dibaca : 1487 kali Penulis:
8 Jemaah Calon Haji Asal Pamekasan Gagal Berangkat Tahun Ini
Ilustrasi

PAMEKASAN, FaktualNews.co – 8 Jemaah Calon Haji (JCH) asal Kabupaten Pamekasan, Madura, Jawa Timur, dipastikan gagal berangkat ke Tanah Suci tahun ini. Gagalnya keberangkatan delapan JCH tersebut dengan berbagai alasan.

“8 jemaah gagal berangkat dengan alasan yang masuk akal dan itu atas permintaan JCH sendiri,” kata Kepala Seksi (Kasi) Penyelenggaraan Haji dan Umroh Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Pamekasan, Afandi kepada media, Jumat (16/6/2017).

Ia menuturkan alasan jemaah yang gagal berangkat tahun ini salah satunya, ada jemaah yang meninggal dunia serta ada JCH yang menunda keberangkatannya. “Mereka menunggu berangkat bersama keluarga lainnya, jadi alasannya ada yang seperti itu,” tutur Afandi.

Gagalnya keberangkatan 8 JCH tersebut tidak membuat kuota JCH Pamekasan berkurang, karena menurut Afandi akan digantikan jemaah yang masuk nomor urut berikutnya. “Nanti jumlahnya tetap sesuai dengan kuota,” tukasnya.

Perlu diketahui, kuota JCH Pamekasan tahun 2017 sebanyak 884 orang, dan dari jumlah kuota terdaftar itu yang dipastikan menunaikan ibadah haji sebanyak 876 orang yang terbagi dalam tiga kelompok terbang (kloter), yakni kloter 57, 58 dan kloter 59.

Kloter 57 gabungan dari Kabupaten Sumenep dan Kabupaten Sampang, sedangkan kloter 58 dan 59 seluruhnya dari Kabupaten Pamekasan.

Masing-masing kloter nantinya akan dipandu oleh lima orang petugas perwakilan dari kelompok bimbingan ibadah haji (KBIH), satu orang dokter dan dua orang paramedis.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
S. Ipul