FaktualNews.co

Pekerja Proyek Jembatan di Kediri Temukan Granat Sisa Perang Dunia II

Peristiwa     Dibaca : 1286 kali Penulis:
Pekerja Proyek Jembatan di Kediri Temukan Granat Sisa Perang Dunia II
Ilustrasi

KEDIRI, FaktualNews.co – Para pekerja pembangunan jembatan di Jalan Kamboja, Desa Tulungrejo, Kecamatan Pare, Kabupaten Kediri, Jawa Timur dikejutkan dengan temuan sebuah granat nanas. Diduga granat tersebut merupakan sisa-sisa perang dua kedua.

Informasi yang dihimpun, granat tersebut kali pertama ditemukan oleh Heri (38) pekerja proyek asal Desa Gedang Sewu, Kecamatan Pare, Kabupaten Kediri. Saat ditemukan, granat tersebut dalam kondisi tertimbun pasir.

Semula Heri tak mengetahui jika benda yang ditemukan tersebut merupakan sebuah granat. Ia justru menganggap, benda tersebut merupakan barang rongsokan karena kondisinya berkarat.

Namun saat ditunjukkan ke rekannya, Heri baru mengetahui jika benda tersebut merupakan granat. Hingga akhirnya, ia pun melapor ke pengawas proyek. Oleh Wawan, (30), pengawas proyek, akhirnya temuan tersebut dilaporkan ke Mapolres Kediri.

“Setelah mengetahui ada granat kami melaporkan. Kemudian petugas kepolisian kesini. Setelah di cek ternyata benar, dan akhirnya di bawa ke Mapolres,” kata Wawan kepada awak media, Jumat (16/6/2017).

Kasubbag Humas Polres Kediri AKP Muklason menjelaskan, kondisi granat diperkirakan masih aktif. Untuk pengamanan, pihaknya langsung menyerahkan ke Tim Gegana Brimob Kompi C Kediri.

“Menurut penelitian sementara granat tersebut diduga sisa perang dunia ke dua,” pungkasnya.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Z Arivin