FaktualNews.co

Pesawat Nam Air Mendarat Mulus, Bandara Blimbingsari Banyuwangi Resmi Beroperasi

Peristiwa     Dibaca : 1490 kali Penulis:
Pesawat Nam Air Mendarat Mulus, Bandara Blimbingsari Banyuwangi Resmi Beroperasi
Sumber: Twitter

BANYUWANGI, FaktualNews.co – Pesawat Nam Air mendarat mulus di Bandara Blimbingsari Banyuwangi sekitar pukul 09.00 WIB kurang. Peristiwa pada Jum’at (16/6/2017) ini sekaligus menandai mulai beroperasinya Bandara Blimbingsari Banyuwangi.

Penerbangan langsung rute Jakarta – Banyuwangi resmi dibuka pada hari ini oleh Menteri Pariwisata Republik Indonesia Arief Yahya dan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi dengan rute langsung

Menteri Pariwisata Arief Yahya ikut dalam penerbangan Nam Air tersebut. Bahkan CEO Sriwijaya Air Chandra Lie dan President Komisaris Sriwijaya Air Hendrie Lie juga ikut dalam penerbangan perdana ini.

Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Annas bersama Kepala Dinas Pariwisata, M.Yanuar Bramudya, Kepala Dinas Pangan dan Perikanan, Hari Cahyo dan segenap jajaran SKPD, menyambut kedatangan Menteri Pariwisata dan rombongan.

Kesenian Banyuwangi juga di tampilkan untuk menyambut rombongan menteri seperti Tari Rodad Siiran, dan musik tradisional.

Menteri Pariwisata, Arief Yahya yang turut dalam penerbangan tersebut mengatakan, rute penerbangan ini dari sisi pasar sangat potensial. Pasarnya tidak hanya orang Banyuwangi, namun daerah sekitarnya seperti Jember, Situbondo, Bondowoso, dan kawasan Bali barat.

“Jumlah penduduk ke lima daerah itu total sekitar 6 juta. Anggap saja satu persennya terbang, berarti ada 600 orang, padahal kapasitas pesawat hanya 150 penumpang. Sangat potensial,” jelasnya.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Muhammad Syafi'i