FaktualNews.co

Kali Klowang Meluap, Ratusan Rumah di Pamekasan Terendam Banjir

Peristiwa     Dibaca : 1156 kali Penulis:
Kali Klowang Meluap, Ratusan Rumah di Pamekasan Terendam Banjir
Akibat luapan air dari Kali Klowang, puluhan rumah di Kelurahan Gladak Anyar, Pamekasan, Madura, Jawa Timur, Rabu (21/6/2017), terendam air banjir. FaktualNews.co/Istimewa/

PAMEKASAN, FaktualNews.co – Akibat luapan air dari Kali Klowang, puluhan rumah di Kelurahan Gladak Anyar, Pamekasan, Madura, Jawa Timur, Rabu (21/6/2017), terendam air banjir dengan ketinggian sekitar 20 sentimeter sampai 50 sentimeter.

Koordinator Tim Reaksi Cepat (TRC) BPBD Pamekasan, Budi Cahyono, kepada awak media, menuturkan ada sekitar 92 kepala keluarga di kelurahan tersebut yang terdampak luapan Kali Klowang.

“Kali Klowang tidak mampu menampung debit air, karena hujan menguyur sejak Rabu (21/6/2017) dini hari hingga sore hari. Sehingga meluber ke pemukiman penduduk,” ungkap dia.

Ia menambahkan, pemukiman penduduk yang terdampak banjir tersebut meliputi RT/RW 01/09 sebanyak 30 KK, RT 03 dan RT 06 sebanyak 35 KK, RT/RW 06/06 sebanyak 12 KK, RT/RW 07/02 sebanyak 15 KK.

“Sekarang sudah mulai surut, warga juga sudah mulai bersih-bersih rumahnya dari lumpur,” jelas Budi.

Ia pun menghimbau kepada masyarakat yang ada di daerah rawan genangan agar selalu waspada, terlebih dengan kondisi yang masih berawan dan berpotensi hujan.

Sementara itu salah satu warga, Mujib menuturkan jika warga menyelamatkan perabotan rumah tangga miliknya dengan menaikkan ke atas dinding, teras dan balai bambu, sehingga tidak terkena air. “Semua warga disini langsung cari aman, dari waktu sahur tadi semua berusaha menyelamatkan perabot,” katanya singkat.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
S. Ipul