FaktualNews.co

Jari Jempol Putus, Balita Korban Terkaman Monyet di Kebon Rojo Kota Blitar Selesai Jalani Operasi

Peristiwa     Dibaca : 1370 kali Penulis:
Jari Jempol Putus, Balita Korban Terkaman Monyet di Kebon Rojo Kota Blitar Selesai Jalani Operasi
Korban terkaman monyet, Aisyah (2) saat dibawa ke RSU Budi Rahayu Kota Blitar. FaktualNews.co/Istimewa/

BLITAR, FaktualNews.co – Balita berusia 2 tahun bernama Aisyah, korban terkaman monyet di Kebon Rojo Kota Blitar, Jawa Timur, Sabtu (1/7/2017), akhirnya selesai menjalani operasi di RS Budi Rahayu Kota Blitar.

Ibu balita korban terkaman monyet, Eka Agustinawati, mengatakan anaknya sudah selesai menjalani operasi pada jari tangannya. “Jari jempol putus dan luka dikepala juga sudah dibersihkan,” ungkapnya kepada awak media di RS setempat, Sabtu (1/7/2017).

Menurutnya, dia sampai saat ini belum melaporkan kejadian yang menimpa anaknya ke pihak kepolisian. “Belum lapor, soalnya panik menyelamatkan anak saya,” jelas Eka.

Sebelumnya diberitakan, seorang balita berusia 2 tahun bernama Aisyah, harus dilarikan ke RSU Budi Rahayu Kota Blitar. Lantaran Aisyah mengalami luka serius di bagian tangan dan kepala akibat tarikan dan terkaman monyet jenis siamang di Wisata Kebon Rojo Kota Blitar, Sabtu (1/7/2017).

Bocah ini mengalami luka serius di jari jempol yang nyaris putus dan luka pada kepala bagian kiri.

Sementara, aparat kepolisian Polres Kota Blitar langsung turun ke lokasi untuk melakukan penyelidikan terkait penyebab peristiwa yang menimpa Aisyah (2), asal Desa Bendowulung Kecamatan Sanankulon Kabupaten Blitar, yang diterkam monyet jenis siamang di Wisata Kebon Rojo Kota Blitar, Sabtu (1/7/2017).

Sejumlah saksi di lokasi kejadian telah dimintai keterangan, termasuk orang tua Aisyah yang bersama korban saat kejadian. Selain itu kandang monyet juga dipasang tali rafia untuk mencegah terjadinya korban selanjutnya.

“Anggota kita masih berada di lokasi untuk mengumpulkan data dan keterangan saksi,” kata Kasat Reskrim Polres Kota Blitar, AKP Heri Sugiono kepada awak media, Sabtu (1/7/2017).

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
S. Ipul