FaktualNews.co

Kapolres Jombang; Bus Restu yang terguling di Ring Road Mojoagung Terobos Peringatan Polisi

Peristiwa     Dibaca : 1816 kali Penulis:
Kapolres Jombang; Bus Restu yang terguling di Ring Road Mojoagung Terobos Peringatan Polisi
JADI TONTONAN: Bangkai bus Restu yang terguling di Ring Road Mojoagung, Jombang.FaktualNews/M Syafii

JOMBANG, FaktualNews.co – Kecelakaan yang melibatkan armada bus bus Restu dengan pelat nomor N 7721 UG jurusan Surabaya-Ponorogo di jalan lingkar Ring Road Mojoagung, Kabupaten Jombang, Jawa Timur, Sabtu (1/7/2017) diduga karena sopir bus ugal-ugalan.

Kapolres Jombang, AKBP Agung Marlianto menyatakan, dari informasi yang dikantongi pihaknya, bus Restu sarat dengan penumpang itu melanggar ketentuan pihak kepolisian. Sebab, bus tersebut masuk ke jalur Ring Road Mojoagung kendati tidak diperbolehkan.

“Bus ini melanggar. Sebab, mulai hari ini jalur Ring Road hanya boleh dilintasi kendaraan yang dari arah Jombang atau Madiun, menuju ke Surabaya. Sedangkan untuk kendaraan dari arah Surabaya, tepat lewat By Pass,” kata Kapolres saat ditemui di lokasi, Sabtu (1/7/2017).

Kapolres menambahkan, memang saat arus mudik Lebaran kemarin, sebelumnya hampir semua kendaraan dari arah Surabaya menuju Jombang atau Nganjuk dialihkan melalui Ring Road Mojoagung. Hal ini dilakukan untuk menghindari adanya kemacetan di jalur By Pass akibat adanya penyempitan jalan.

“Mulai hari ini ada pengalihan arus. Untuk kendaraan besar yang dari arah Jombang atau Madiun kita masukan ke Ring Road di pintu masuk depan pabrik CJI. Namun, bus ini melanggar. Mungkin agar lebih cepat sehingga nyelong masuk ke Ring Road,” imbuhnya.

Ditanya apakah tidak ada pengamanan di pos pam pintu masuk Ring Road sehingga bus Restu jurusan Surabaya-Ponorogo ini bisa masuk ke jalur Ring Road, Kapolres membantah hal itu. Menurutnya, petugas kepolisian sudah memperingatkan, namun sopir bus tetap saja memaksa dan masuk ke jalur Ring Road Mojoagung.

“Sudah diperingatkan tadi sama petugas kita, namun sopir bus tetap menerobos. Akhirnya terjadilah kecelakaan. Mungkin itu tadi alasannya, biar cepat. Karena kalau lewat Ring Road lebih cepat,” pungkasnya.

Seperti diberitakan sebelumnya, sebuah bus Restu dengan pelat nomor N 7721 UG jurusan Surabaya-Ponorogo terguling ke sawah. di jalan lingkar Ring Road Mojoagung, Kabupaten Jombang, Jawa Timur, Sabtu (1/7/2017). Diduga, kejadian ini akibat sopir bus yang ugal-ugalan.

Akiabnya, puluhan penumpang bus mengalami luka-luka. Mereka di bawa ke tiga rumahsakit yang berbeda, yakni Puskesmas Mojoagung, PKU Mojoagung dan RSUD Mojoagung. Hingga kini belum diketahui bera jumlah korban akibat kejadian ini.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Z Arivin