BLITAR, FaktualNews.co – Monyet jenis siamang yang menerkam balita berusia 2 tahun bernama Aisyah di taman Kebon Rojo, Kota Blitar, Jawa Timur, Sabtu (1/7/2017), memang terkenal kerap menarik baju dan tas milik pengunjung yang mendekat ke area kandang monyet tersebut.
Hal ini diungkapkan salah satu pedagang di taman Kebon Rojo, Tumina (51), menuturkan bahwa moyet tersebut memang terkenal jahil, kerap menarik baju maupun tas pengunjung. Namun, tidak sampai ada yang terluka.
“Ya baru kemarin baru ada korban, dulu tidak pernah,” kata dia, kepada awak media, Minggu (2/7/2017).
Menurut Tumina, pernah ada ponsel milik pengunjung yang direbut monyet jenis siamang itu, karena terlalu dekat dengan kandang. “Wong disitu sudah ada papan peringatannya,” tuturnya.
Terkait peristiwa balita diterkam monyet, ia mengatakan bahwa itu juga karena kecerobohan orangtua. Bocah tersebut lepas dari gandengan orangtuanya dan berada di bawa kandang monyet. “Langsung ditarik monyet tangan balita itu,” jelas Tumina.
Ia berharap kepada pengunjung untuk lebih waspada saat berada di taman Kebon Rojo ini. “Tidak ada tiket masuknya semua gratis, bisa lihat binatang secara gratis pula. Ya harus waspada,” tukasnya.