FaktualNews.co

Persipura Hajar Mitra Kukar 6 Gol Tanpa Balas

Bola     Dibaca : 1188 kali Penulis:
Persipura Hajar Mitra Kukar 6 Gol Tanpa Balas
Pertandingan antara Persela melawan Persipura di Stadion Surajaya Lamongan, Rabu (14/6/2017) malam. (FaktualNews/Ahmad Faisol)

SURABAYA, FaktualNews.co – Persipura Jayapura berhasil meraih kemenangan telak 6-0 atas Mitra Kukar pada laga pekan ke-12 Liga 1 Indonesia 2017 di Stadion Mandala, Senin (3/7/2017) siang WIB.

Tak butuh waktu lama bagi tim Mutiara Hitam untuk menjebol gawang Mitra Kukar. Pada menit ke-10, tendangan pejuru Boaz Solossa berhasil dikonversi Yan Pietr menjadi sebuah gol melalui tandukan kepala. 1-0 tuan rumah memimpin.

Selanjutnya, giliran pemain Prisca Womsiwor menggandakan keunggulan Persipura di menit ke-30. Berawal dari assist yang disodorkan Boaz Solossa, Prisca memaksa kiper Mitra Kukar memungut bola di gawangnya sendiri. Skor pun berubah 2-0 untuk keunggulan Persipura.

Enam menit berselang, umpan Boaz dan penyelesaian akhir Womsiwor lagi-lagi menjebol gawang Mitra Kukar. Babak pertama ditutup dengan skor 3-0 untuk Persipura.

Selepas turun minum, para pemain Persipura semakin gencar menyerang. Boaz kembali menjadi pemberi assist di menit ke-50. Kali ini, Addison Alves yang meneruskan umpan terukur Boaz melewati penjaga gawang Mitra Kukar, Joko Ribowo. 4-0 Persipura menjauh.

Sembilan menit berselang, Boaz akhirnya mencatatkan namanya di papan skor, memanfaatkan assist Ian Louis Kabes. 5-0 Persipura semakin tak terkejar.

Womsiwor mencetak hatriknya di laga tersebut dalam waktu kurang dari satu menit setelah gol Boaz. Lagi-lagi, Boaz yang menciptakan assist. 6-0 Persipura terus berpesta.

Tim tamu tetap berusaha mencetak gol meski telah tertinggal jauh. Menit ke-80, sepakan keras Hendra Bayauw masih melambung di atas mistar gawang Yoo Jae Hoon. Laga berakhir dengan kemenangan telak 6-0 Persipura.

Susunan pemain:
Persipura: Yoo Jae Hoon; Yustinus Pae, Ruben Sanadi, Ricardo Salampessy, Ian Kabes (Nerius Alom 86`), M. Tahir, Nelson Alom, Yan Pietr (Ricardo Silva 58`), Prisca Womsiwor (Ricky Kayame 76`), Boaz Solossa, Addison Alves.

Mitra Kukar: Joko Ribowo; Zikri Akbar, Saepulloh Maulana, Seftia Hadi (Joko Sidik), Abdul Gamal, Arpani (Andre Prakoso 33`), Inkyun Oh, Anindito, Hendra Bayauw, Manieaga Suwardi, Marclei Cesar (Aldino Herdianto 46`).

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Z Arivin