FaktualNews.co

Bobol Toko Tetangganya, Pelajar Asal Sidayu Gresik Tidak Ditahan

Kriminal     Dibaca : 1678 kali Penulis:
Bobol Toko Tetangganya, Pelajar Asal Sidayu Gresik Tidak Ditahan
Ilustrasi. (Istimewa)

GRESIK, FaktualNews.co – Seorang remaja berinisial MMH (14), warga Desa Golokan, Kecamatan Sidayu, Kabupaten Gresik Jawa Timur, terpaksa diamankan polisi setelah membobol toko tetangganya.

Bocah berstatus pelajar SMP ini kepergok membobol ‘Toko Peracangan’ milik Muarifah (48), tetangganya sendiri. Aksi nekat itu berlangsung pada Senin, 3 Juli 2017, sekitar pukul 23.00 WIB.

Kapolsek Sidayu, AKP Siswanto, ketika dikonfirmasi membenarkan kejadian tersebut. Dia menyebut pelaku terbukti melakukan pencurian disertai pemberatan.

Dikarenakan, pelaku sempat mencongkel cendela toko yang terbuat dari kayu. “Sebelum masuk toko pelakunya terlebih dulu mencongkel cendelanya,” katanya, Kamis (6/7/2017).

Begitu cendela terbuka, papar AKP Siswanto, pelaku kemudian meloncat masuk dan melancarkan aksinya. Sejumlah barang berharga pun digasak oleh pelaku, mulai dari 8 bungkus rokok, korek gas, gula, obat-obatan, tablet merk Advan, dan uang Rp 23 ribu.

“Total kerugiannya mencapai Rp 1,4 juta dan telah kita sita sebagai barang bukti,” bebernya.

Dijelaskan, aksi itu diketahui oleh putra korban bernama Khoirul Rozikin (23), saat hendak mengambil saos di tokonya. Tanpa disadari dia melihat isi toko dalam kondisi acak-acakan.

Tepat di sudut toko ditemukan tas kresek berisi barang-barang yang dicuri pelaku. “Setelah diperiksa dengan lampu senter ternyata pelakunya sembunyi di pojok toko,” ujar AKP Siswanto.

Lantaran usia pelaku masih di bawah umur, maka polisi pun tidak serta merta melakukan penahanan. Setelah dipertemukan dengan pihak korban dan disaksikan oleh perangkat desa setempat, pelaku kemudian dipulangkan ke rumahnya.

“Pelakunya tidak kita tahan tapi proses hukumnya tetap lanjut,” jelas Kapolsek Sidayu Gresik ini.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Muhammad Syafi'i