Peristiwa

Marak Aksi Teror, Anggota Polresta Sidoarjo Gelar Latihan Menembak

SIDOARJO, FaktualNews.co – Untuk mengantisipasi maraknya aksi terorisme, anggota Polresta Sidoarjo, Jawa Timur, menggelar latihan menembak di Kompi II Yon B. Brimob Porong,Sabtu (8/7/2017).

Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol. Himawan Bayu Aji, mengatakan latihan menembak kali ini merupakan upaya untuk mengantisipasi gerakan terorisme yg akhir-akhir ini sudah terjadi di wilayah lain.

“Ini merupakan agenda rutin setiap 6 bulan sekali dan merupakan pembinaan kepada anggota kami, guna meningkatkan kemampuan,” jelasnya.

Kegiatan ini juga merupakan tolak ukur kemampuan anggota Polresta Sidoarajo dalam penggunaan senjata api (senpi).

Lebih jauh Himawan menuturkan, senjata yang dipakai bagi personil yang dinas secara operasional yakni fungsi lalu lintas dan Satuan Reskrim.

Pejabat–pejabat wilayah seperti para Kapolsek jajaran juga dibekali dengan senjata api dinas sehingga wajib melaksanakan latihan setiap saat karena mereka bertugas dan berhadapan langsung dengan masyarakat atau dengan orang yang bermasalah dengan berbuat tindak kriminal.

Latihan kali ini dihadiri sebanyak 170 orang personil dengan Perwira sebanyak 39 orang, Bintara 131 orang.

Adapun jenis senjata yang digunakan dalam latihan kali ini adalah jenis Revolver col.38 sebanyak 131 orang, Senpi laras panjang V 2 Sabhara col sebanyak 39 orang.