FaktualNews.co

Kelabuhi Petugas, Tiga Warga Surabaya Simpan Ribuan Pil Karnopen Dalam Karung Sandal

Kriminal     Dibaca : 1809 kali Penulis:
Kelabuhi Petugas, Tiga Warga Surabaya Simpan Ribuan Pil Karnopen Dalam Karung Sandal
Kasat Reskrim Polrestabes Surabaya, AKBP Leonard Sinambela (kiri) menunjukan ribuan pil karnopen, Selasa (18/7/2017).

SURABAYA, FaktualNews.co – Tim Anti Bandit Satreksrim Polrestabes Surabaya, Jawa Timur berhasil mengagalkan pengiriman obat keras berbahaya (Okerbaya) sebanyak 404.000 butir pil karnopen ke Kalimantan yang dikemas dalam karung.

Selain itu polisi juga mengamankan tiga orang tersangka yakni, RS (26), asal Jalan Kranggan Surabaya, H alias Brintik (30), asal Jalan Patemon Barat Surabaya dan HI (30), warga Jalan Tempel Sukorejo Surabaya.

“Demi mengelabuhi petugas ketiganya mengaku paket kiriman dalam karung tersebut berisi sandal,” kata Kasat Reskrim Polrestabes Surabaya, AKBP Leonard Sinambela, Selasa (18/7/2017).

Menurutnya, pil karnopen itu didapat pelaku dari Semarang, Jawa Tengah dan mereka menjalani bisnis tersebut sudah berjalan sejak tahun 2015.

“Sebelum di kirim ke Kalimantan, pil karnopen tersebut ditampung dulu di Surabaya,” jelasnya.

Dari tangan ketiga tersangka polisi berhasil mengamankan barang bukti (barbuk) berupa, 16 koli berisi karnopen sebanyak 404.800 butir, 1 unit mobil Xenia warna putih nopol L 1738 PC, 5 unit Handphone , Buku, ATM dan uang tunai sebesar Rp 1.500.000.

“Mereka akan dijerat pasal 196 Jo Pasal 98 ayat 1 dan 2 dan atau Pasal 197 Jo 106 ayat 1 Undang-undang Rl No 36 th 2009 tentang Kesehatan dengan ancaman hukuman 15 tahun,” pungkas Leo.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
S. Ipul