GRESIK, FaktualNews.co – Marjuni (31), asal Desa Pekadan, Kecamatan Galis, Bangkalan, yang tinggal di Dusun Margonoto, Kelurahan Ngargosari Kecamatan Kebomas, Gresik, menjadi korban pembacokan saat akan menjemput istrinya yang berjualan di Pasar Kedanyang, Kebomas, Jumat (4/8/2017).
Pelaku pembacokan sendiri diketahui tetangganya sendiri bernama Sudi (27), warga Dusun Margonoto, Kelurahan Ngargosari, Kecamatan Kebomas, Gresik.
Hingga berita ini ditulis polisi masih memburu pelaku percobaan pembunuhan tersebut yang kabur usai melakukan pembacokan terhadap korban.
“Saat ini kami tengah berupaya memburu pelaku yang kabur. Untuk motifnya juga belum jelas,” kata Kanit Reskrim Polsek Kebomas, Iptu Mutlakin, kepada awak media di Gresik, Jumat (4/8/2017).
Dari lokasi kejadian polisi mengamankan barang bukti berupa sarung celurit terbuat dari kulit, motor Supra Nopol W 2679 FX.
Akibat peristiwa itu, korban mengalami luka sobek pada perut pada bagian kiri dengan kondisi organ tubuh terburai keluar dan luka robek pada tangan sebelah kanan dan kini menjalani perawatan di RS Ibnu Sina Gresik.
Diketahui, upaya percobaan pembunuhan ini terjadi ketika Marjuin sedang mengendarai motor Honda Supra untuk menjemput istrinya yang berjualan di Pasar Kedanyang, Kebomas.
Korban melaju dari Timur ke Barat di Jalan Raya Desa Prambangan, Kebomas yang kondisinya cukup sepi. Saat itulah, dari belakang Marjuin tampak ada motor yang mengejarnya. Ketika sudah dekat, tiba-tiba seorang dari pengendara motor menyabetkan celurit dan membacoknya.
Darah langsung mengucur deras dari tubuh korban dan membasahi jok motornya. Marjuin langsung jatuh terjengkal dari motor yang dikendarainya, sambil berteriak-teriak minta tolong.