FaktualNews.co

Truk Box Terperosok Jurang di Jalur Cangar Mojokerto, Satu Korban Tewas

Peristiwa     Dibaca : 1984 kali Penulis:
Truk Box Terperosok Jurang di Jalur Cangar Mojokerto, Satu Korban Tewas
Kondisi kendaraan yang terperosok di Jalur Cangar Mojokerto.

MOJOKERTO, FaktualNews.co – Kecelakaan dialami sebuah truk box warna merah yang sedang melintas di jalur alternatif penghubung Mojokerto dan Batu atau yang sering disebut Jalur Cangar. Truk box warna merah tersebut diduga remnya tidak berfungsi sehingga terperosok ke jurang.

Akibat kejadian pada Senin, 7 Agustus 2017, sekira pukul 17.04 WIB tersebut, satu korban ditemukan tewas dengan kondisi mengenaskan di sekitar area truk yang terperosok itu. Bangkai truk box dengan nopol L 9655 VG hingga saat ini masih belum bisa dievakuasi.

Saat dikonfirmasi, Kasi Pelayanan dan Penanggulangan Bencana Palang Merah Indonesia (PMI) Cabang Kabupaten Mojokerto, Didik Sudarsono mengatakan, hingga saat ini, ditemukan seorang korban dengan jenis kelamin laki-laki dengan kondisi terakhir meninggal dunia.

“Kondisinya kepalanya sudah tidak utuh, tidak bisa dikenali. Korban saat ini masih belum bisa diketahui identitasnya karena tidak ada identitasnya yang melekat pada jasad korban,” jelasnya.

Dikatakan Didik, jasad korban saat ini dievakuasi ke RS Sumberglagah, Kecamatan Pacet, Kabupaten Mojokerto. “Sudah kami evakuasi jenazahnya ke RS Sumberglagah menggunakan mobil operasional PMI Kabupaten Mojokerto,” tambahnya.

Didik menjelaskan, truk tersebut diduga kuat mengalami rem blong. Truk box tersebut, menurut keterangan saksi di sekitar lokasi kejadian, truk tersebut melaju dari arah Batu mengarah ke Mojokerto.

Kejadian tersebut saat ini tengah dalam penanganan Unit Laka Lantas Satlantas Polres Mojokerto. Petugas kepolisian, tampak mengalami kesulitan dalam melakukan evakuasi bangkai truk. Hal tersebut dikarenakan kondisi medan yang cukup terjal.

Belum diketahui pasti jumlah penumpang truk box tanpa muatan itu. Hingga pukul 19.40 WIB, tim gabungan sejumlah potensi sukarelawan yang ada di Kabupaten Mojokerto masih terus melakukan penyisiran di sekeliling lokasi bangkai truk guna memastikan apakah ada korban lain atau tidak.

“Kita akan lakukan penyisiran terus hingga kurang lebih 30 menit hingga satu jam kedepan. Kami masih ragu, karena belum ada saksi yang mampu memastikan jumlah penumpang dalam truk tersebut,” pugkas Didik.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Muhammad Syafi'i