Diduga Selingkuhi Isteri Orang, Pria di Sumenep Dihadiahi Sabetan Celurit
SUMENEP, FaktualNews.co – Risno (31), warga Dusun Juseraje, Desa Batuputih Daya, Kecamatan Batuputih, Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, mengalami luka bacok akibat sabetan celurit pada lengan kiri dan perutnya.
Korban dibacok oleh dua pelaku, Mulki (31), warga Dusun Benosan, Desa Batuputih Laok dan Matbul (37), warga Dusun Karengkeng, Desa Bantelan, Batuputih, Kabupaten Sumenep.
Peristiwa tersebut terjadi pada Jum’at, 18 Agustus 2017, sekitar pukul 23.45 WIB, di rumah Wardania (26), warga Dusun Benosan, Desa Batuputih Laok. Wardania merupakan istri dari pelaku pembacokan (Mulki).
“Motifnya, diduga karena perselingkuhan,” kata Kasubbag Humas Polres Sumenep, AKP Suwardi, dalam keterangan rilisnya, Sabtu (19/8/2017).
Berdasarkan informasi yang berhasil dikumpulkan, pembacokan tersebut bermula saat Mulki pulang ke rumah isterinya diantar oleh Matbul. Ia yang selama ini dikabarkan bekerja di Kalimantan justru mendapati istrinya sedang bersama korban sambil nonton televisi.
Tanpa tegur sapa, korban yang diduga selingkuhan istrinya itu dibacok. “Saat datang, pelaku langsung masuk rumah dan menemukan korban bersama isterinya, langsung dibacok menggunakan celurit,” tegasnya.
Dalam laporan LP/6/VIII/2017/JATIM/RES SMP/SEK BTPT, Tgl. 19 Agustus 2017, tentang dugaan tindak pidana penganiayaan dilakukan secara bersama-sama. “Saat korban berusaha lari. Tersangka Matbul yang ada di halaman rumah istri terlapor juga ikut melakukan penganiayaan,” imbuh mantan Kapolsek Giligenting ini.
Korban yang tidak melakukan perlawanan akhirnya melarikan diri dengan kondisi terluka. Beruntung ditolong oleh warga dan dilarikan ke Puskesmas terdekat. “Sampai pagi ini, baru tersangka Mulki yang diamankan. Sedangkan Matbul dalam pengejaran,” jelasnya.
Untuk mempertanggung jawabkan perbuatannya, tersangka bakal dijerat Pasal 170 KUHP. “Ancamannya 7 tahun penjara,” pungkasnya.