FaktualNews.co

Pawai Karnaval Murid MI dan SD Semarakkan Peringatan HUT Kemerdekaan RI di Kertosono

Gaya Hidup     Dibaca : 2128 kali Penulis:
Pawai Karnaval Murid MI dan SD Semarakkan Peringatan HUT Kemerdekaan RI di Kertosono
FaktualNews.co/Kuswanto/

NGANJUK, FaktualNews.co – Memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-72 Kemerdekaan RI, Panitia PHBN Kecamatan Kertosono, Nganjuk, Jawa Timur, menggelar pawai karnaval yang diikuti oleh para siswa Madrasah Ibtidaiyah (MI) dan Sekolah Dasar (SD), Senin (21/8/2017) pagi.

Pawai karnaval dilaksanakan dengan mengambil start dari Jalan Gatot subroto, Kertonosono. Selanjutnya, peserta pawai karnaval melintasi rute jalan A Yani hingga menuju jalan Surabaya melalui pasar tradisional Pasar Kertosono dan finis di jalan Surabaya.

Pawai karnaval dibuka dan diberangkatkan oleh Ketua PHBN Kecamatan Kertosono, Abdul Syukur. Acara tersebut juga dihadiri oleh unsur Muspika Kertosono.

Abdul Syukur mengungkapkan, peserta pawai karnaval merupakan murid MI dan SD di Kecamatan Kertosono. “Kegiatan ini untuk memupuk rasa kebersamaan, persaudaraan dan nasionalisme warga masyarakat Kertosono,” ujarnya.

Selain pawai karnaval, sambungnya, sejumlaj kegiatan juga dilaksanakan sebagai rangkaian dari kegiatan menyemarakkan HUT Kemerdekaan RI. “Semoga acara-acara yang kami selenggarakan bisa menghibur warga masyarakat wilayah ini,” pungkas Abdul Syukur.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Muhammad Syafi'i