TUBAN, FaktualNews.co – Akibat kurang konsentrasi sebuah truk yang bermuatan ayam menabrak mobil Toyota Starlet nopol S 1601 AJ milik anggota TNI AL di Jalur Provinsi tepatnya di Desa Desa Paseyan, Kecamatan Jatirogo, Tuban, Rabu (23/8/2017). Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut.
Informasi yang dihimpun, kecelakaan itu berawal saat truk nopol AG 9761 PC yang dikemudikan Imam Syafii (39), warga Dusun Kepurejo, Gunung Gangsir, Kecamatan Beji, Pasuruan melaju dari arah barat, setibanya di lokasi kejadian berusaha mendahului kendaraan didepannya. Namun, nahas dari arah timur melaju mobil yang dikemudikan anggota TNI AL, tabrakan pun tak terhindarkan.
“Dari hasil olah TKP sementara, diduga sopir truk kelelahan dan mengantuk sehingga tidak mampu mengendalikan kendaraanya,” kata Kanit Lantas Polsek Jatirogo, Ipda Suhardi, Rabu (23/8/2017).
Ia menambahkan, akibat kejadian itu bagian depan mobil Starlet ringsek dan satu penumpang bernama Ratna Mustikowati (54) mengalami luka parah di bagian lengan dan dagu, dan harus dilarikan ke Rumah sakit, karena terjepit bagian depan mobil.
“Satu penumpang terjepit dan harus dilarikan ke rumah sakit terdekat, dia terjepit di dalam mobil. Sementara sopir minibus itu hanya mengalami luka ringan,” ujarnya.
Kecelakaan ini mengakibatkan kemacetan di jalur perbatasan Jawa Timur dan Jawa Tengah, karena muatan truk berserakan di tepi jalan.