Warga Kerek Tuban Tewas Tertimpa Pohon Jaranan yang Ditebangnya
TUBAN, FaktualNews.co – Pamit untuk menebang pohon kudo atau jaranan di kebun miliknya, Sumarno (40) malah tewas tertimpa pohon berukuran besar, Minggu (3/9/2017).
Peristiwa ini berawal saat warga Desa Gaji, Kecamatan Kerek, Tuban, Jawa Timur tersebut menebang pohon di kebun miliknya sekira pukul 07.02 WIB.
Awalnya, pohon-pohon yang ditebang tidak ada masalah, namun saat menebang pohon jaranan terakhir. Pohon roboh dan tersangkut pada cabang batang pohon lainnya.
“Korban berusaha menurunkan pohon yang tersangkut. Namun, korban tertimpa pohon yang ditebangnya dan mengenai kepalanya hingga meninggal dunia di lokasi,” kata Kasubag Humas Polres Tuban, AKP Elis Suendayati, saat dikonfimasi awak media, Minggu (3/9/2017).
Ia menuturkan, korban tertimpa pohon besar mengenai bagian kepalanya sehingga mengalami luka serius dan menyebabkan meninggal di lokasi.
Berdasarkan keterangan pihak keluarga, korban menebang pohon pesanan dari rekan usahanya seorang pengepul mangga.
“Pohon yang ditebang itu pesanan dari pengepul mangga, nantinya akan dijadikan tempat mangga,” pungkasnya.