Peristiwa

Nenek di Ngawi Tewas di Tangan Cucunya Sendiri

SURABAYA, FaktualNews.co – Lasminah (65) warga Desa/Kecamatan Sine, Kabupaten Ngawi, Jawa Timur, harus dilarikan ke rumahsakit. Nenek renta itu terluka parah usai ditikam cucunya sendiri, Selasa (5/9/2017).

Kejadian tragis itu bermula saat Lasminah memperingatkan cucunya, Dani Abu Tholib (22) yang melempari genting rumahnya. Pelaku yang emosi, lantas mendatangi korban yang berusaha lari dan masuk ke dalam rumah.

“Korban masuk ke rumah dan mengunci pintu, karena takut. Tetapi pelaku nekat dan mendobrak pintu rumah menggunakan kursi kayu,” kata Kasubag Humas Polres Ngawi, AKP Eko Setyomartono, Selasa (5/9/2017).

Usai berhasil masuk ke dalam rumah, pelaku langsung menyerang korban. Menggunakan kursi kayu, pelaku memukul korban hingga terkapar tak berdaya. Warga yang mengetahui adanya keributan itu spontan memberikan pertolongan.

“Oleh warga korban kemudian dibawa ke Puskesmas Sine. Kemudian dirujuk ke IGD RSUD dr Soeroto. Namun, korban meninggal di rumah sakit akibat terluka parah,” imbuhnya.

Menurut perwira polisi dengan balok tiga dipundaknya ini, Dani mengalami gangguan jiwa. Hal itu diperkuat dengan surat keterangan sakit jiwa dari pemerintah desa setempat. Saat kejadian, diduga penyakitnya itu kumat.

“Saat ini masih dalam proses penyidikan petugas. Jika memang terbukti gila, tentunya tidak bisa diproses. Kemungkinan akan dibawa ke RSJ Solo untuk dirawat, agar tidak menciderai orang lain,” tandasnya.