Oleng, Truk Tangki Pertamina Tabrak Pikap dan Toko di Sumenep
SUMENEP, FaktualNews.co – Diduga akibat sopir mengantuk, truk tangki milik Pertamina nopol M 8664 UH menabrak sebuah toko dan mobil pikap di Desa Pakandangan, Kecamatan Bluto, Sumenep, Madura, Jawa Timur.
Akibatnya kecelakaan tersebut, mobil pikap nopol M 8211 VC milik Supriyadi (35) yang diparkir di tepi jalan dan toko milik Abdillah (31) mengalami kerusakan pada bagian depan akibat ditabrak truk tangki yang dikemudikan Abdul Azis (50) warga Jalan Gapura Rt/Rw 2/7 Kelurahan Gunung Sekar Kecamatan Kota Kabupaten Sampang.
Kasubag Humas Polres Sumenep, AKP Suwardi, saat dikonfirmasi awak medi, Rabu (6/9/2017) membenarkan peristiwa itu dan dugaan sementara karena truk tangki Pertamina yang melaju dari arah timur tiba-tiba oleng ke arah kiri jalan sehingga menabrak pikap dan toko milik warga.
“Diduga sopir saat megemudikan truk dalam kondisi mengantuk,” jelasnya.
Setelah menabarak sebuah pikap yang diparkir di tepi jalan, truk tangki tersebut tidak berhenti baru setelah menabrak bagian depan toko truk bisa berhenti.
“Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, hanya kerugian ditaksir mencapai Rp 40 juta. Karena toko dan mobil megalami kerusakan,” tukas Suwardi.