MOJOKERTO, FaktualNews.co – Peresmian jalan tol trans Java ruas Mojokerto – Jombang akan dilangsungkan pada Minggu, 10 September 2017 siang ini. Rencananya, Presiden RI, Joko Widodo (Jokowi) akan hadir dalam peresmian tersebut.
Hal tersebut disampaikan Humas PT Marga Harjaya Infrastruktur (MHI), Dela Rosita. PT MHI merupakan perusahaan pemegang hak konsesi Tol Mojokerto – Jombang.
“Alhamdulillah berkat doa dan dukungan kawan-kawan semua, akhirnya ruas tol seksi 2 dan 4 Jombang – Mojokerto dapat segera dioperasikan. Peresmian tol ini akan dilakukan oleh Presiden RI, siang ini di Gerbang Tol Mojokerto,” katanya, Minggu (10/9/2017).
Untuk diketahui, ruas Tol Mojokerto memiliki empat seksi dengan panjang 40,5 km. Seksi 1 terletak mulai dari Kecamatan Bandar Kedungmulyo hingga Kecamatan Tembelang, Kabupaten Jombang. Ruas tol sepanjang 14,7 kilometer ini sudah resmi dioperasikan Oktober 2014.
Sedangkan, tol seksi 2 memiliki panjang 19,9 kilometer. Terbentang mulai Kecamatan Tembelang, Kabupaten Jombang hingga Desa Pagerluyung, Kecamatan Gedeg, Kabupaten Mojokerto.
Seksi 3 mulai Desa Kemantren, Kecamatan Gedeg, hingga Desa Canggu, Kecamatan Jetis, Kabupaten Mojokerto sepanjang 5 km ini menghubungkan tol Jombang – Mojokerto dengan tol Sumo (Surabaya – Mojokerto).
Seksi 3 sudah beroperasi sejak tahun 2016 lalu. Sedangkan, untuk seksi 4 berada di ruas Desa Brodot – Desa Gondangmanis, Kecamatan Bandar Kedungmulyo, Kabupaten Jombang. Ruas terakhir dengan panjang 0,9 km ini menghubungkan tol Jombang – Mojokerto dengan tol Soker (Solo – Kertosono).