FaktualNews.co

Blarr..Mobil Pikap Bermuatan Solar Terbakar di Jalur Pantura Tuban

Peristiwa     Dibaca : 1520 kali Penulis:
Blarr..Mobil Pikap Bermuatan Solar Terbakar di Jalur Pantura Tuban
FaktualNews.co/Istimewa/
Petugas pemadam kebakaran berusaha menjinakan api yang membakar mobil pikap di jalur pantura Tuban, Rabu (13/9/2017).

TUBAN, FaktualNews.co – Mobil pikap nopol W 8916 CA yang diketahui milik PT Varia Usaha Bahari tebakar di Jalur Pantura Desa Socorejo, Kecamatan Jenu, Kabupaten Tuban, Jawa Timur, Rabu (13/9/2017) sekira pukul 10.02 WIB. Kebakaran tersebut diduga berasal dari muatan drum bahan bakar.

Informasi yang dihimpun di lokasi kejadian, peristiwa ini bermula saat sopir pikap bernama Arifin, warga Kecamatan Tambakboyo tersebut mengangkut dua drum bahan bakar jenis solar, dari PT Semen Indonesia menuju PT Varia Usaha.

Sesampainya di lokasi kejadian, Arifin merasakan panas pada punggungnya dan ketika dilihat ternyata api sudah membakar conveyor yang digunakan utk alas muatan drum BBM. Kemudian terjadi ledakan yang berasal dari drum bahan bakar tersebut.

Selanjutnya, sang sopir berusaha menyelamatkan diri dan api dengan cepat menghanguskan bodi mobil pikap itu hingga hanya menyisakan kerangka.

“Untuk penyebab pastinya kita belum bisa simpulkan, karena masih dalam penyelidikan,” kata Kasubag Humas Polres Tuban, AKP Elis Suendayati, kepada awak media pada Rabu (13/9/2017).

Api baru berhasil dipadamkan satu jam setelah mobil PMK PT Semen Indonesia berjibaku untuk memadamkan kobaran api.

“Tidak ada korban jiwa dalam kejadian itu. Hanya saja kerugian ditaksir mencapai puluhan juta,” pungkasnya.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
S. Ipul