FaktualNews.co

Bupati Batubara dan 6 Pejabat yang Terjaring OTT KPK Diterbangkan ke Jakarta

Nasional     Dibaca : 1114 kali Penulis:
Bupati Batubara dan 6 Pejabat yang Terjaring OTT KPK Diterbangkan ke Jakarta
FaktualNews.co/Ilustrasi/
Ilustrasi

JAKARTA, FaktualNews.co – Satgas Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan operasi tangkap tangan (OTT) di rumah Dinas Bupati Batubara, Sumatera Utara, Rabu (13/9/2017).

Selain menangkap Bupati Batubara OK Arya Zulkarnain, satgas Komisi Antirasuah juga meringkus 6 pejabat lainnya. Tak hanya itu, petugas juga mengamankan uang ratusan juta dalam OTT tersebut.

Mereka terjaring OTT lantara diduga terlibat pemberian hadiah atau gratifikasi terkait proyek yang akan dikerjakan di wilayah Batubara. Setelah ditangkap, ketujuh orang diantaranya termasuk bupati diamankan di Mapolda Sumut.

Sayangnya pihak Polda belum bersedia memberikan keterangan. Informasi dari sumber di Mapolda Sumut, pukul 18.00 WIB, pihak KPK telah memboyong ketujuhnya ke Jakarta dengan penerbangan dari Bandara Kualanamu.

“Informasinya sudah dibawa ke Kualanamu jam 6 sore tadi bang,” ujar sumber di Mapolda Sumut, Medan.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Z Arivin
Sumber
okezone.com