Bola

Gilas Brunai 8-0, Timnas Indonesia Kantongi Tiket Semifinal

Piala AFF U-18 2017

SURABAYA, FaktualNews.co – Timnas Indonesia U-19 menggilas Brunai Darussalam dengan skor 8-0 pada laga lanjutan penyisihan grup B Piala AFF U-18 2017 di Stadion Thuwuna, Yangon, Myanmar, Rabu (13/9/2017) sore.

Kemanangan besar Timnas Indonesia ini sudah mulai terlihat sejak peluit panjang babak pertama dimulai. Gol cepat M Rafli di detik 43 menit awal, membuka keunggulan Skuad Garuda Nusantara.

Selanjutnya, giliran Egy Maulana Vikri yang menambah pundi-pundi gol Timnas Indonesia pada menit ke 18 dan 22. Dua gol Egy dicetak menggunakan kaki kirinya setelah menerima umpan dari M Rafli dan Feby. Skor 3-0 untuk keunggulan Garuda Nusantara.

Rachmat Irianto dan kawan-kawan yang bermain cantik terus mengepung pertahanan Timnas Brunai. Gol kembali tercipta di menit ke 40 melalui tendangan spektakuler dari luar kota pinalti yang dilakukan Witan Sulaeman.

Hanya berselang satu menit, M Rafli yang dipercaya pelatih Indra Sjafri kembali mencatatkan namanya di papan skor melalui tandukan kepala. Skor berubah 5-0 untuk keunggulan Timnas Indonesia.

Tak puas, pemain dengan nomor punggung 9 ini kembali mejebol gawang Timnas Brunai dan mencetak hat-trick, hanya beberapa detik jelang turun minum. Skor pun kembali berubah, Timnas Indonesia unggul sementara 6-0 atas Brunai Darussalam.

Setelah unggul 6-0 di babak pertama, Witan Sulaeman kembali mencatatkan namanya di papan skor. Itu setelah pada menit 66, berawal dari sepak pojok, tandukan kepalanya sukses memperdaya kiper Timnas Brunai.Skor 7-0 untuk keunggulan Timnas Indonesia.

Sedangkan gol kedelapan di cetak oleh Hanis Shagara yang masuk menggantikan M Rafli. Pemain asal Bojonegoro, Jawa Timur ini sukses menjebloskan bola ke gawang di menit 67 usai menerima umpan manja dari Egy Maulana. Skor 8-0 untuk keunggulan sementara Timnas Indonesia.

Hingga peluit terakhir babak kedua usai, tidak ada gol yang tercipta. Egy Maulana Vikri sukses menang telak dengan skor 8-0 atas lawannya Brunai Darussalam.

Saat ini, Timnas Indonesia menempati posisi 1 grup B dengan poin 9. Skuad Garuda Nusantara kini memiliki poin sama dengan Vietnam yang memiliki agregat gol sama, yakni 15 gol. Dengan demikian, peluang untuk lolos ke babak semifinal terbuka.

Namun, Egy Maulana Vikri dan kawan-kawan masih harus menunggu hasil pertandingan antara tuan rumah Myamar dan Vietnam yang akan berlangsung sesaat lagi. Saat ini, Myanmar mengoleksi 6 poin dengan agregat gol 13. Untuk bisa lolos, Myanmar wajib menang minimal 3-0 atas Vietnam.

Share
Penulis