FaktualNews.co

Ngeri, Puluhan Kambing di Malang Mati Mendadak, Mirip Digigit Drakula

Peristiwa     Dibaca : 2040 kali Penulis:
Ngeri, Puluhan Kambing di Malang Mati Mendadak, Mirip Digigit Drakula
FaktualNews.co/Istimewa/
Puluhan kambing di Malang yang tewas secara misterius.

MALANG, FaktualNews.co – Puluhan kambing milik warga di Desa Tegalgondo, Kecamatan Karangploso, Kabupaten Malang, Jawa Timur mati misterius. Kambing-kambing itu ditemukan dalam kondisi mengenaskan seperti usai dihisap darahnya.

Informasi yang dihimpun, hingga kini tercatat sebanyak 26 kambing milik warga yang tewas tanpa sebab dalam dua hari terakhir. Saat kejadian, warga tak mendengar suara berisik di kandang ternak mereka.

Puluhan kambing yang tewas secara misterius mirip digigit drakula. Sebab ada luka gigitan di bagian leher dan sobekan di perut. Dari 26 kambing yang menjadi korban, tujuh diantaranya milik Mat Ali. Sedangkan sehari sebelumnya, 19 kambing milik Muhammad Efendi juga mengalami nasib serupa.

Muhammad Efendi, salah satu pemilik kambing mengaku pada malam hari tidak mendengar suara berisik jika ada hewan buas yang menyerang kambing-kambingnya. Kambing milik Efendi ini mati dengan luka robek di leher dan perut.

Mat Ali, yang hari ini kambingnya menjadi sasaran juga mengaku pada malam hari tidak mendengar suara berisik. Ia hanya mendapati sekira jam 05.00 WIB kambingnya sudah bergeletakan dengan luka di leher dan perut. “Enggak ada suara gaduh,” ujarnya.

Kepala Desa Tegalgondo, Nur Mahmud akan berkoordinasi dengan warga dan polisi untuk mencegah kejadian serupa tidak terualng. “Ini sudah menjadi perhatian khusus, kami akan koordinasi nanti,” kata Nur Mahmud, Kamis (14/9/2017).

Kapolsek Karangploso, AKP Farid Fathoni menduga serangan terhadap kambing-kambing milik warga ini diduga dilakukan hewan buas. Ia juga meminta warga untuk berpatroli di malam hari. “Dugaan sementara serangan hewan buas,” ujarnya.

Pantauan di lokasi, malam ini warga di Desa Tegalgondo, Kecamatan Karangploso, Kabupaten Malang, Jawa Timur, sudah mulai nampak berjaga. Mereka secara berkelompok berusaha menjaga ternak masing-masing.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Z Arivin