FaktualNews.co

Diduga Sesak Nafas, Kartini Meninggal di Warung Tempatnya Mengais Rezeki

Peristiwa     Dibaca : 1925 kali Penulis:
Diduga Sesak Nafas, Kartini Meninggal di Warung Tempatnya Mengais Rezeki
FaktualNews.co/Syarif Abdurrahman/

JOMBANG, FaktualNews.co – Seorang nenek asal Jombang, Jawa Timur, ditemukan meninggal dunia di warung miliknya oleh sang anak, Jumat (22/09/2017) sore.

Nenek tersebut adalah Kartini (60), warga Dusun Pekunden, Desa Kademangan, Kecamatan Mojoagung, Kabupaten Jombang. Kartini pertama kali ditemukan oleh Satpam BPR Pahala Pakto, Samsul Arif (27), warga Desa Segodorejo, Kecamatan Sumobito, Kabupaten Jombang.

Korban ditemukan dalam posisi kaku didalam warungnya di Dusun Gambiran Selatan, Desa Gambiran, Kecamatan Mojoagung. Sebelumnya, Samsul mencium bau yang sangat menyengat dari warung korban.

“Korban sudah empat hari tidak berjualan, warungnya juga tutup terus. Jenazah korban ditemukan diatas kasur,” kata Kapolsek Mojoagung, Kompol Khoirudin.

Khoirudin menjelaskan, saksi yang curiga dengan bau busuk langsung membuka pintu warung korban dan menemukan korban terbujur kaku. Mengetahui kejadian tersebut, saksi langsung pergi ke rumah anak korban bernama Nurhadi Arifin (40), di Dusun Pekunden, Desa Kademangan, Kecamatan Mojoagung.

Selanjutnya, Arifin melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Mojoagung untuk dilakukan pemeriksaan. Sejurus kemudian, beberapa anggota polisi langsung mengevakuasi korban kerumah sakit. Selain itu, polisi juga memeriksa beberapa saksi dan anak korban untuk dimintai keterangan.

Khoirudin menyebutkan, korban diketahui memiliki penyakit sesak nafas. Keterangan tersebut didapat berdasarkan keterangan anak korban.

Tetapi pihaknya, lanjut Khoirudin, tetap melakukan penyelidikan untuk mengetahui adanya kemungkinan penyebab kematian lain selain sesak nafas.

“Tadi kita juga membuat Visum Et Repertum mayat untuk mengetahui kondisi mayat dan penyebab kematian korban,” tandasnya.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Muhammad Syafi'i