Peristiwa

Terseret Tronton, Bikers di Surabaya Tewas di Lokasi

SURABAYA, FaktualNews.co – Kecelakaan lalu lintas (Laka Lantas) yang menewaskan pengendara motor kembali terjadi di Kota Surabaya, Jawa Timur, Senin (25/9/2017) sekira pukul 12.20 WIB.

Kecelakaan tersebut terjadi di Jalan Margomulyo depan Gudang No.71 Kota Surabaya. Pengendara motor bernama Cornelius Fajar Santoso (21) tewas di tempat kejadian perkara (TKP). Warga Jalan Girilaya Gg. 4 No.23 Kota Surabaya ini terlindas truk Tronton bernopol B 9896 UEV yang dikemudikan oleh Efendi (51) asal Patianrowo Nganjuk.

Kanit Lantas Polres Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya AKP Didik Sugiarto membenarkan kejadian laka lantas itu. Menurutnya, sepeda motor Yamaha Mio L 5022 VT yang kendarai korban, sama-sama berjalan dari Selatan ke Utara. Motor korban tersebut akan mendahului mobil tronton yang dikemudikan Effendi ini dari sebelah kiri.

“Truk itu akan berbelok arah ke kiri ke Jalan Tambak Langon. Karena jarak terlalu dekat sehingga motor korban menabrak tronton dan terseret hingga beberapa meter,” sebut Didik kepada FaktualNews.co, Senin (25/9/2017).

Akibatnya korban meninggal seketika di TKP serta sepeda motor yang dikemudikan Cornelius ringsek. Korban tewas langsung dibawa RS PHC Surabaya untuk dilakukan visum.

Petugas laka lantas yang tiba di lokasi langsung mengamankan pengemudi truk untuk dimintai keterangan. Petugas juga mengamankan kendaraan yang terlibat kecelakaan di Polres Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya.