FaktualNews.co

Diduga Peninggalan Majapahit

BPCB Trowulan Teliti Tumpukan Bata Kuno di Mojoagung Jombang

Peristiwa     Dibaca : 2528 kali Penulis:
BPCB Trowulan Teliti Tumpukan Bata Kuno di Mojoagung Jombang
FaktualNews.co/Syarif Abdurrahman/

JOMBANG, FaktualNews.co – Tumpukan bata kuno ditemukan warga di Dusun/Desa Karobelah, Kecamatan Mojoagung, Kabupaten Jombang, Jawa Timur. Situs tersebut diduga peninggalan kerajaan Majapahit.

Bata kuno tersebut ditemukan oleh Slamet (41), warga setempat, saat menggali tanah di sekitar rumahnya, Rabu, 24 September 2017 lalu. Tumpukan bata kuno ditemukan di bekas saluran irigasi sekitar pukul 15.00 WIB.

Slamet mengungkapkan, saat menggali tanah, tiba-tiba mata cangkulnya mengenai benda keras. Setelah dicoba di tempat lain yang tidak jauh dari sana ternyata sama juga. “Saat pada kedalaman sekitar satu meter kok ada tumpukan (batu bata) seperti ini,” jelasnya, Sabtu (30/09/2017).

Akhirnya, Slamet memutuskan mencari tahu benda yang menghalangi cangkulnya. Ia pun melakukan penggalian sedikit demi sedikit dan akhirnya mengetahui ada tumpukan bata kuno yang masih rapi.

Dikatakan Slamet, di daerah tempat ditemukan tumpukan bata kuno tersebut belum pernah ada warga menemukan benda sejenis. Setelah menemukan bata kuno tersebut, dirinya memutuskan menghentikan penggalian.

Selanjutnya, ia memberikan tahu kepada teman-temannya untuk membiarkan tumpukan bata tersebut. Slamet khawatir benda yang ia temukan bernilai sejarah tinggi. Hal ini hasil saran dari beberapa temannya yang khawatir jika benda tersebut bagian dari Kerajaan Majapahit.

Saat ini, Slamet masih menunggu dari pihak berwenang untuk memastikan apakah masuk ke dalam situs purbakala atau tidak. Jika tidak, dirinya akan meneruskan penggalian di lokasi penemuan tumpukan bata kuno.

“Sudah saya laporkan ke desa dan teman- teman sudah saya kasih tahu kalau ada temuan bata seperti ini. Sementara berhenti dulu mas, nunggu hasil dari pemerintah dan sekarang juga rame pengunjung,” beber Slamet.

Balai Pelestarian Cagar Budaya (BPCB) Trowulan, Mojokerto, Jawa Timur, belum bisa memastikan jika tumpukan bata kuno yang ditemukan warga di Desa Karobelah, Kecamatan Mojoagung, Kabupaten Jombang, merupakan peninggalan Majapahit. Hal itu disampaikan oleh Humas BPCB Trowulan, Sudaryanto.

Awalnya, Sudaryanto mendapat informasi tentang penemuan tersebut dari media sosial. Dari informasi itu, pihaknya kemudian menurunkan tim khusus untuk melihat penemuan tersebut. Penemuan tumpukan bata kuno tersebut akan dikaji oleh BPCB dahulu.

“Selasa (26/9/2017) lalu kami sudah datang ke lokasi untuk mengambil foto (batu bata). Untuk selanjutnya, kami bahas dengan bagian yang membidanginya,” kata Sudaryanto, saat dihubungi melalui ponselnya, Sabtu (30/09/2017).

Sudaryanto menyatakan, untuk menentukan sebuah benda purbakala diperlukan keahlian khusus. Karena itu pihaknya akan menyerahkan kepada bidang khusus yang mengkaji penemuan situs yang diduga peninggalan zaman purbakala.

Menurut Sudaryanto, tidak menutup kemungkinan jika bata kuno tersebut merupakan peninggalan Majapahit. Hal ini berkaca pada titik kordinat penemuan bata tersebut yang berada pada wilayah ibu kota Kerajaan Majapahit.

“Tidak menutup kemungkinan juga tinggalan jaman itu (Majapahit). Tapi perlu penelitian lagi,” tambahnya.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Muhammad Syafi'i