SURABAYA,FaktualNews.co – Satu dari dua orang maling motor yang belum diketahui identitasnya, babak belur lantaran di hajar massa pada, Minggu (8/10/2017) sore. Bahkan keduanya nekat nyemplung ke sungai sebelum akhirnya tertangkap dan dihadiahi bogem mentah warga.
Kanit Reskrim Polsek Gubeng, IPDA Joko mengatakan, aksi pencurian ini bermula saat korban Muhammad Taufiq (28) warga Jalan Menur, Surabaya sedang berjualan di Pasar Jojoran I Surabaya. Ketika itu sepeda motor miliknya terparkir tak jauh dari tempatnya berjualan.
“Ketika korban berjualan di Pasar Jojoran I Surabaya, sepeda motor korban diparkir di pinggir jalan dekat tempat dia berjualan, dalam posisi kunci kontak sepeda motor masih tertempel di rumah kunci. Kemudian pelaku datang langsung membawa sepeda motor dan melarikan diri,” sebut Joko kepada FaktualNews.co, Senin (08/10/2017).
Joko melanjutkan, korban saat itu mengetahui bahwa motornya di gondol kedua maling tersebut, sehingga dia berusaha melakukan pengejaran sambil meneriaki keduanya maling. Mendengar teriakan itu, warga sekitar pun tak tinggal diam, dan turut serta melakukan pengejaran.
Sesampainya di Jalan Dharmahusada Indah Barat Surabaya, yakni dekat sekolah YPPI, pelaku dalam keadaan panik karena pintu perumahan ditutup dengan portal. Kemudian pelaku menceburkan sepeda motor korban ke dalam sungai daerah Manyar Kertoarjo.
Setelah menceburkan motor korban ke dalam sungai, kedua pelaku berusaha melarikan diri, namun salah satu dari mereka berhasil ditangkap dan langsung di massa, sehingga tidak sadarkan diri. Sementara pelaku yang lain berhasil kabur dari kejaran warga.
Mendapati laporan adanya pelaku curanmor tersebut, polisi langsung mendatangi lokasi dan mengamankan pelaku. Saat petugas tiba di lokasi, pelaku sudah dalam kondisi pingsan dan babak belur lantaran di hajar warga.
“Saat ini pelaku yang tertangkap masih menjalani perawatan di RSUD Dr. Soetomo,jika sudah sadar baru kita lakukan pemeriksaan juga untuk mengetahui satu pelaku lainnya yang kabur. Kita belum dapat mengetahui identitas pelaku karen tidak ada kartu identitas apapun di tubuhnya,” tambah Joko.
Dari dua pelaku aksi pencurian ini, petugas menyita barang bukti berupa 1 unit sepeda motor Yamaha Mio Sporty, warna biru, 1 buah kunci kontak Roda 2, 1 set kunci model T.