FaktualNews.co

Pemkab Lamongan Berencana Abadikan Nama Kiper Persela, Choirul Huda

Bola     Dibaca : 1544 kali Penulis:
Pemkab Lamongan Berencana Abadikan Nama Kiper Persela, Choirul Huda
FaktualNews.co/Istimewa/
Kiper Persela Lamongan, Choirul Huda semasa hidupnya.

LAMONGAN, FaktualNews.co – Nama penjaga gawang Persela Lamongan, Choirul Huda akan diabadikan oleh Pemerintah Kabupaten Lamongan, Jawa Timur. Itu sebagai bentuk penghormatan dan penghargaan terhadap penjaga gawang legendaris milik Persela Lamongan.

Choirul Huda, meninggal dunia pada Minggu, 15 Oktober 2017 lalu, saat melakoni pertandingan melawan Semen Padang. Penjaga gawang yang selama karir sepakbola profesionalnya hanya bermain untuk Persela Lamongan itu menghembuskan nafas terakhir di RS Soegiri setelah berbenturan dengan pemain lainnya.

Bupati Lamongan, Fadeli, di Lamongan mengatakan, Choirul Huda merupakan sosok pemain bola yang layak dikenang oleh publik lamongan. Dirinya pun layak dikenang sebagai pahlawan warga Lamongan yang mengangkat nama tim Persela.

Fadeli mengaku, pihaknya masih menimbang beberapa masukan terkait rencana bentuk untuk mengabadikan nama Choirul Huda. Bentuk penghargaan dan pengabadian itu, bisa berupa patung, nama stadion atau tribun penonton.

“Ada yang memberikan masukan bikin patung, nama jalan, nama stadion, dan tribun Choirul Huda, kami masih memikirkan itu, karena prestasi Choirul Huda,” kata Fadeli yang juga sempat takziah ke rumah duka, Jalan Basuki Rahmad 66.

Kiper Choirul Huda, tambah Fadeli, merupakan pemain legenda di Lamongan yang setia membela klubnya dari divisi bawah hingga kasta tertinggi Liga Indonesia. Atas dedikasinya itu, Persela Lamongan telah mempensiunkan nomor punggung 1, nomor yang selalu dikenakan Choirul Huda selama membela Persela.

Selain memperjuangan untuk menbagadikan nama Choirul Huda, Fadeli juga tengah memperjuangan jaminan biaya pendidikan bagi dua putra Choirul Huda. Pihaknya juga siap memberikan fasilitas kepada anak-anak Choirul Huda jika berminat untuk melanjutkan karir orang tuanya.

Sebelumnya, Wafatnya kiper Persela Lamongan, Choirul Huda membawa duka mendalam bagi keluarga dan manajemen Persela. Namun juga kancah sepak bola nasional bahkan internasional.

Sebab, tak hanya memenuhi headline media nasional, kabar meninggalnya Choirul Huda juga ramai diberitakan oleh media-media eropa.

Mega bintang Manchester United, Paul Pogba pun turut mengungkapkan rasa bela sungkawa atas meninggalnya Kapten Tim Laskar Joko Tingkir ini.

Melalui akun twitter resminya @paulpogba, pemain berpaspor Perancis itu menyampaikan ucapan belasungkawa atas wafatnya Choirul Huda. “RIP Choirul Huda. Doa saya untuk anda dan keluarga anda,” tulis Pogba, dikutip Senin (16/10/2017).

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Muhammad Syafi'i
Sumber
Antara