FaktualNews.co

Pilih Daftar Malam, PPP Sidoarjo Sudah Sempurnahkan Berkas Jauh Hari

Politik     Dibaca : 1533 kali Penulis:
Pilih Daftar Malam, PPP Sidoarjo Sudah Sempurnahkan Berkas Jauh Hari
Faktual news.co/Nanang Ichwan/
Sekretaris DPC PPP Sidoarjo Setyo Budi.

SIDOARJO, FaktualNews.co – Dewan Perwakilan Cabang Partai Persatuan Pembangunan (DPC PPP) Sidoarjo mendatangi KPUD Sidoarjo, Jawa Timur, Senin (16/10/2017) malam.

Tujuannya, untuk mendaftarkan keanggotaan Partai politik (Parpol) peserta pemilu Tahun 2019 mendatang.

Pengurus partai berlambang Kabah memilih mendaftar pada malam hari lantaran pihaknya sudah melengkapi semua berkas persyaratan yang diperlukan.

“Jauh hari kami sudah menata berkas-berkas yang diperlukan, sehingga malam hari ini kami tinggal mendaftarkan saja,” kata Setyo Budi, Sekretaris DPC PPP Sidoarjo.

“Alhamdulillah, kami dinyatakan memenuhi syarat (MS). Ini memang sudah kami siapkan, agar tidak bolak-balik, termasuk untuk penyerahan 1.545 KTP, sudah kami serahkan, semua berkas sudah clear,” jelasnya ketika mendampingi Ketua DPC PPP Sidoarjo H. Usman.

Meski demikian, ketika disinggung soal target kursi di DPRD Sidoarjo pada pemilu mendatang, dia hanya menjawab diplomasi. “Kami tetap berjuang dan berusaha semaksimal mungkin, masalah kursi biar Tuhan yang mennetukan,” tutupnya.

Sementara informasi yang dihimpun, hingga menjelang tutup pendaftaran pihak KPUD Sidoarjo sudah menerima pendaftaran dan verifikasi 14 Parpol yakni PPP, PKB, PDIP, Demokrat, Partai Berkarya, Nasdem, PSI, PKS, Perindo, Gerindra, PAN, Hanura, PBB dan Golkar.

“Tetap kami tunggu sampai puku 12 malam,” ujar Ketua KPUD Sidoarjo M. Zainal Abidin.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
S. Ipul