Puji Command Center Polrestabes Surabaya, Mabes Polri : Ini Terobosan Kreatif
SURABAYA, FaktualNews.co – Inspektur Pengawasan Umum Mabes Polri (Itwarsum) Komjen Polisi Dwi Priyatno mengunjungi Command Center milik Polrestabes Surabaya, Jumat (20/10/2017).
Begitu memasuki gedung, Komjen Pol Dwi Priyatno langsung memuji Command Center yang mampu memonitor Kota Surabaya melalui Camera CCTV itu.
“Inikan suatu terobosan kreatif yang dikembangkan oleh Kapolrestabes Surabaya yang prinsipnya adalah untuk memudahkan di dalam operasional Kepolisian yang mempunyai tugas Kamtibmas dalam penegakan hukum, perlindungan, pengayoman kepada masyarakat,” kata Dwi Prayitno kepada FaktualNews.co, Jumat (20/10/2017).
Adanya Command Center ini nantinya jika ada panic button laporan ada kejadian dan sebagainya di situlah diharapkan kecepatan daripada anggota Polrestabes Surabaya untuk cepat melayani datang ke tempat kejadian perkara (TKP).
Dengan begitu bisa sejalan dengan kebijakan Kapolri yakni Promoter (Profesional modern dan terpercaya). Dengan selalu dikembangkan teknologi informasi tersebut maka akan memudahkan tugas anggota kepolisian.
“Diharapkan dengan adanya sistim yang modern ini dalam pelaksanaan tugasnya menjadi mudah,” tambah Dwi Priyatno.
Dari beberapa informasi kepolisian dibeberapa daerah termasuk Surabaya, dalam survei ada peningkatan kepercayaan masyarakat pada polisi saat ini naik hingga 70 persen.
Diharapkan Polrestabes Surabaya sebagai kota terbesar nomor dua di Indonesia bisa menjaga situasi kamtibmas yang sampai saat ini juga angka-angkanya masih terkendali, termasuk penyelesaiannya juga prestasi cukup bagus.
Kapolrestabes Surabaya mendampingi Itwarsum Mabes Polri Komjen Dwi Priyatno.