FaktualNews.co

Diduga Tak Sesuai SOP, Material Proyek Pembangunan RSUD Mojokerto Timpa Rumah Warga

Peristiwa     Dibaca : 1191 kali Penulis:
Diduga Tak Sesuai SOP, Material Proyek Pembangunan RSUD Mojokerto Timpa Rumah Warga
FaktualNews.co/Khilmi S Jane/
Genteng rumah warga jebol tertimpa material proyek RSUD Mojokerto.

MOJOKERTO, FaktualNews.co – Atap rumah warga Mojosari, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur jebol saat ditinggal pemiliknya tidur. Lantaran, tertimpa material pembangunan RSUD Dr Soekandar Mojosari Kabupaten Mojokerto, Kamis (9/11/2017).

Farid, pemilik rumah yang lokasinya di sebelah timur bangunan RSUD Dr Soekandar Mojosari ini dibuat kaget dengan suara keras yang disebabkan atap rumahnya jebol itu.

Saat kejadian pada Rabu, 8 November 2017 malam, ia dan keluarganya sedang tidur di kamar bagian depan. “Beruntung kami tidur di kamar depan. Kejadiannya sekitar pukul 22.00 WIB. Setelah mendengar suara keras itu saya cek, ternyata atap rumah saya jebol, kena material cor bangunan RSUD,” ungkapnya, Kamis (9/11/2017).

Akibat kejadian itu, bangunan rumah Farid bagian belakang jebol pada genting dan plafon rumahnya. Beruntung dalam kejadian tersebut tidak ada korban jiwa.

rumah tertimpa material proyek RSUD Mojokerto-1

Genteng rumah warga jebol tertimpa material proyek RSUD Mojokerto. FaktualNews.co/Khilmi S Jane/

Sementara itu, Agus Januarianto, warga lain juga mengaku kejadian ini sudah beberapa kali terjadi. Jika sebelumnya material berupa kapoldem sempat menimpa rumah warga, kini giliran material cor yang jatuh menimpa rumah warga yang persis di sisi timur proyek.

Menurutnya, proyek tersebut dianggap jauh dibawah SOP pengerjaan. “Yang jelas, keamanan dan kenayamanan warga sekitar kalau seperti ini jadi tergangu,” tambahnya.

Tidak hanya itu, Agus juga menambahkan, beberapa saat lalu, sejumlah warga sempat unjuk rasa ke kantor kecamatan setempat.

“Pengerjaan ini saja tidak pamit ke warga, tidak ada sosialisasi. Saat itu pihak RSUD berjanji akan melakukan sosialisasi, tapi sampai sekarang ya tidak ada sosialisasi,” tegasnya.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
S. Ipul